Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Paul Pogba mengatakan bahwa timnas Prancis bukan lagi tim terbaik di dunia setelah gagal menang dalam lima pertandingan terakhir.
Timnas Prancis kembali gagal meraih kemenangan dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.
Prancis ditahan imbang oleh timnas Ukraina di laga kelima Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Sabtu (4/9/2021) waktu setempat.
Laga yang berlangsung di Stadion Olimpiyskiy, Kiev, berakhir dengan skor 1-1.
Adapun timnas Ukraina lebih dulu unggul melalui gol Mykola Shaparenko pada menit ke-44.
Timnas Prancis baru bisa menyamakan kedudukan lewat Anthony Martial setelah lima menit babak kedua dimulai atau tepatnya pada menit ke-50.
Gol tersebut sangat emosional untuk Martial lantaran dirinya sudah lama tidak mencetak gol untuk Prancis.
Terakhir kali Martial mencetak gol untuk Les Bleus adalah pada 2016 saat melawan timnas Italia dalam laga uji coba.
Baca Juga: Pergi dari AC Milan Cuma Buat Jadi Cadangan, Keputusan Donnarumma Gabung PSG Tetap Kudu Dihormati
Akibat hasil imbang kontra Ukraina, timnas Prancis membukukan rekor buruk dalam sejarah.
Menurut catatan dari OptaJean yang dikutip oleh BolaSport.com, ini merupakan kali pertama dalam sejarah timnas Prancis meraih lima hasil imbang secara beruntun.
Sebelumnya, skuad besutan Didier Deschamps itu juga meraih hasil seri melawan timnas Bosnia, Swiss, Portugal, dan Hungaria.
Kegagalan Prancis meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir turut menyita perhatian dari gelandang milik Manchester United, Paul Pogba.
Pour leur 2ème match de la saison, les Bleus ont réalisé un match nul face à l'Ukraine devant 55 000 spectateurs (1-1) avec un but d'Anthony Martial #FiersdetreBleus pic.twitter.com/GnJ8Qy0JVx
— Equipe de France ⭐⭐ (@equipedefrance) September 5, 2021
Pogba mengatakan bahwa timnas Prancis bukan lagi tim terbaik di dunia.
"Sudah lama saya memenangi pertandingan dengan timnas Prancis," kata Pogba seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Baca Juga: Jesse Lingard Putuskan Bertahan di Man United, Eks Striker Spurs Want-wanti Satu Hal
"Saya merindukannya, kami semua juga merindukannya. Kami bukan lagi tim terbaik di dunia."
"Kami harus mengubah segalanya dan menjadi lebih agresif. Kami harus lebih banyak berkeringat dan menaruh lebih banyak keinginan di dalamnya, itu saja," ucap Pogba melanjutkan.
Kapten sekaligus kiper utama Pranics, Hugo Lloris, turut mengomentari performa Les Bleus.
"Euforia di Rusia (Piala Dunia 2018) sudah berakhir," tutur Lloris.
"Ada banyak perubahan pada level permainan, tetapi ini semua tergantung pada kami untuk menaikkan level permainan," ujar Lloris menambahkan.
Baca Juga: Eldor Shomurodov Curhat soal Target Besar AS Roma dan Cara Melatih Jose Mourinho