Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Simulasi Beregu - Apriyani/Febby Bawa Garuda Samakan Kedudukan 1-1

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 7 September 2021 | 15:47 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Febby Valencia Dwijayanti Gani berhasil membawa tim Garuda menyamakan kedudukan 1-1 pada Simulasi Beregu yang digelar PP PBSI.

Duet dadakan itu menyumbang satu poin setelah mengalahkan pasangan Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma melalui drama rubber game, 19-21, 21-19, 21-15, di Hall Pelatnas Cipayung, Selasa (7/9/2021)

Pada laga sebelumnya, pasangan ganda campuran tim Rajawali, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, mampu mengalahkan wakil skuad Garuda, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Aprilia OTW Podium Lagi Akhir Pekan Ini

Jalannya pertandingan

Duel sengit antara Apriyani Rahayu/Febby Valencia Dwijayanti Gani dan Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma langsung tersaji pada gim kesatu.

Meski tidak berpasangan dengan tandem regulernya, Greysia Polii, permainan Apriyani dan Febby cukup klop.

Alhasil, pertarungan ketat pun tak bisa terelakkan di antara kedua pasangan.

Baik pasangan Apriyani/Febby maupun Amalia/Febriana terus bergantian mencetak poin.

Namun, Amalia/Febriana yang merupakan pasangan reguler tampil sedikit lebih baik.

Mereka pun memenangi gim kesatu dengan selisih dua poin saja.

Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Beregu - Atasi Rinov/Pitha, Zacha/Hediana Bawa Rajawali Unggul 1-0

 

Gagal memenangi gim pembuka mendorong Apriyani/Febby tampil lebih agresif pada gim kedua.

Strategi ini berhasil membuat Amalia/Febriana sedikit kewalahan pada awal-awal permainan gim kedua, meski tetap mampu mengunci poin interval terlebih dahulu.

Selepas jeda, permainan Apriyani/Febby semakin matang.

Mereka pun mampu unggul 4 poin atas Amalia/Febriana dalam kedudukan 16-12 dan 18-14.

Akan tetapi, Amalia/Febriana tidak mau menyerah begitu saja.

Sebaliknya, Amalia/Febriana mampu mengambil kendali permainan dari tangan Apriyani/Febby untuk menyamakan kedudukan menjadi 18-18.

Apriyani/Febby kemudian mendapatkan game point, 20-18, setelah Febby berhasil memenangi adu drive atas pasangan lawan.

Namun, pengembalian Apriyani yang membentur net membuat kedudukan kembali berubah menjadi 20-19.

Febby lagi-lagi jadi pendulang poin bagi kubunya. Melalui sebuah serobotan di depan net, Febby memastikan dia dan Apriyani memenangi gim kedua dengan selisih dua poin.

Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Tampil Maksimal Sebelum Pensiun dari MotoGP

Memasuki gim ketiga, stamina Amalia/Febriana sudah mulai kedodoran.

Kendati masih bisa mengimbangi permainan Apriyani/Febby pada perebutan poin-poin awal, memasuki pertengahan laga, Amalia/Febriana terlihat keteteran.

Alhasil, setelah sempat imbang 1-1 dan 3-3, Amalia/Febriana tertinggal 5-7 dan 6-8.

Apriyani/Febby makin berada di atas angin setelah memetik tiga poin beruntun.

Berkat tambahan poin ini, mereka menutup interval gim penentu dalam kedudukan 11-6.

Pada paruh akhir gim ketiga, tak banyak yang bisa dilakukan Amalia/Febriana.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Aragon 2021 - Debut Vinales dan Morbidelli dengan Tim Baru

Mereka terus bermain di bawah tekanan Apriyani/Febby sehingga tertinggal 8-13, 11-16, dan 12-18.

Febby lalu membuat service fault sehingga mengubah skor menjadi 13-18, tetapi momen blunder ini gagal dimanfaatkan Amalia/Febriana.

Apriyani/Febby malah bisa mendapatkan match point dalam kedudukan 20-13 usai meraih dua poin beruntun.

Amalia/Febriana masih bisa menambah dua poin lagi, tetapi hal ini tak berarti banyak.

Sebuah kesalahan yang dilakukan Febriana pada perebutan poin berikutnya memastikan kemenangan menjadi milik Apriyani/Febby.

Baca Juga: Bos Yamaha: Maverick Vinales Tak Pernah Diperhitungkan Jadi Juara Dunia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P