Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dianggap Biang Kerok Kepergian Messi, Bek Ringkih Barcelona Dibela Gerard Pique

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 7 September 2021 | 20:20 WIB
Bek ringkih Barcelona, Samuel Umtiti, mendapatkan pembelaan dari Gerard Pique usai dihujat penggemar karena dinilai jadi biang kerok kepergian Lionel Messi. (TWITTER.COM/ROUTE1FUTBOL)

Pilihan Barcelona untuk menumbalkan Umtiti demi mengamankan Messi itu dinilai wajar mengingat sang bek minim kontribusi. 

Selain sering mengalami cedera, Umtiti juga tampil inkonsisten selama memperkuat Barcelona

Pada musim 2020-2021, pemain berpostur 182 sentimeter itu cuma tampil total 16 kali.

Setelah menolak pemotongan gaji, Umtiti sempat masuk daftar jual Barcelona saat bursa transfer musim panas 2021 dibuka.

Juara Piala Dunia 2018 bersama timnas Prancis itu berencana diuangkan oleh Barca demi menyelamatkan kondisi finansial klub yang morat-marit akibat pandemi COVID-19.

Namun, Umtiti tak pergi dari Camp Nou setelah bernegosiasi dengan Joan Laporta selaku Presiden Barcelona.

Baca Juga: Selamatkan Barcelona di Dalam dan Luar Lapangan, Gerard Pique Pahlawan Sesungguhnya

Kendati demikian, rekan setim Umtiti, Gerard Pique, berpendapat bahwa tindakan para suporter tetap tidak bisa dibenarkan. 

Pique pun mengaku akan mengambil sikap yang sama seperti Umtiti jika menghadapi situasi serupa.