Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Empat Pemain Asing Persebaya Bisa Bermain, Pelatih Tira Persikabo Tak Pusing

By Wila Wildayanti - Jumat, 10 September 2021 | 18:45 WIB
Pelatih Tira-Persikabo, Igor Kriushenko di Stadion Mini Cibinong, Minggu (8/12/2019). (MEDIA TIRA-PERSIKABO)

BOLASPORT.COM - Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko tak ambil pusing terkait Persebaya Surabaya yang akan menurunkan kekuatan penuh.

Laga berat bakal tersaji dalam pertandingan antara Tira Persikabo melawan Persebaya Surabaya di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Sabtu (11/9/2021).

Dalam laga kedua ini, Persebaya Surabaya dipastikan akan turun dengan full tim.

Baca Juga: Masih Nganggur, Debutan Termuda Arsenal Diminta Mikel Arteta Kembali ke Emirates Stadium

Seperti diketahui, sebelumnya tim berjulukan Bajul Ijo tersebut tak bisa turunkan semua pemain inti karena beberapa alasan.

Untuk empat pemain asingnya belum diturunkan lantaran adanya aturan wajib vaksinasi dua kali.

 Baca Juga: Bali United Tanpa M Rahmat dan Lilipaly, Keuntungan Barito Putera?

Sedangkan beberapa pemain kunci seperti Arif Satria hingga Marcelino Ferdinand hanya bermain sebagai pengganti karena cederanya belum sembuh total.

Dengan hilangnya pemain kunci tersebut membuat Persebaya harus mengakui keunggulan Borneo FC dengan takluk 1-3.

Baca Juga: Hadapi Bali United, Djanur Tak Ingin Ulangi Hasil Lawan Persib Bandung

Namun, dalam laga melawan Tira Persikabo ini, empat pemain asing yakni Bruno Moreira Soares, Jose Teixeira, Alie Sesay, dan Taisei Maruka dipastikan turun memperkuat tim.

Kehadiran empat pemain asing ini tentu akan menjadi ancaman besar untuk tim berjulukan Laskar Padjajaran tersebut.