Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tentang Situasi yang Dialami Saddam, Pelatih PSS Tak Ingin Ambil Resiko

By Abdul Rohman - Sabtu, 11 September 2021 | 13:20 WIB
Saddam Gaffar nampak sumringah dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang muda PSS Sleman, Saddam Emiruddin Gaffar, tengah dibekap cedera di bagian kaki kanannya.

Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic.

Dejan Antonic menyebut bahwa Saddam Emiruddin Gaffar sudah menderita cedera kurang lebih selama dua Minggu.

Saat ini, Saddam Emiruddin Gaffar harus fokus untuk proses penyembuhan cedera tersebut.

Baca Juga: Antara Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes, Ole Gunnar Solskjaer: Saya yang Akan Putuskan Penendang Penalti Manchester United

"Karena cedera, dia (Saddam Emiruddin Gaffar) sudah lama, dua Minggu," kata Dejan Antonic.

"Ada sedikit masalah di kaki kanan, kami harus cek semua," sambung mantan pelatih Madura United itu.

Dejan Antonic berharap mantan pemain timnas U-19 Indonesia tersebut segera pulih.

Baca Juga: MotoGP Aragon 2021 - Valentino Rossi Sebut MotorLand Sirkuit Terburuk