Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub Liga 2, Persis Solo resmi mendatangkan rekan dari Egy Maulana Vikri di tim yang berlaga di Gothia Cup 2016.
Persis Solo mendatangkan kiper, Pancar Nur Widiastono.
Pancar Nur Widiastono diumumkan sebagai pemain baru Persis Solo pada Selasa (14/9/2021).
Pancar pernah mengikuti program pelatihan internasional klub Spanyol, Real Valladolid selama dua tahun.
"Dengan pengalaman bermain bola dan latihan di Spanyol, saya akan memaksimalkan seluruh kemampuan saya untuk Persis," kata Pancar, dilansir BolaSport.com dari laman klub.
"Pengalaman yang saya dapat di Eropa juga menjadi bekal untuk mengarungi Liga 2.
Baca Juga: Pemain Bormeo FC Siap Bangkit dan Lupakan Kekalahan dari Persik Kediri
"Saya akan belajar banyak, menyerap ilmu, dan menambah pengalaman di Persis untuk karier saya ke depannya," ujarnya.
Karier Pancar diawali dengan membawa SSB ASIOP Apacinti menjuarai level junior Gothia Cup 2016 bersama Egy Maulana Vikri dan rekan-rekan lainnya.
Setelah itu, Pancar berkesempatan menimba ilmu ke Spanyol dengan program internasional dari Real Valladolid.
Selesai berguru di Spanyol, Pancar pulang ke Indonesia dan masuk tim muda Persija Jakarta.
Pancar pun membeberkan alasannya bergabung dengan Persis Solo.
"Persis merupakan klub dengan sejarah besar serta memiliki kemauan untuk juara dan berprestasi," kata Pancar.
Baca Juga: PSIS Hukum Bruno Silva dengan Dipulangkan, Skorsing, dan Potong Gaji karena Indisipliner
"Hal itu yang menjadi alasan saya mau bergabung dengan Persis karena memiliki visi misi yang sama dengan diri saya," ujarnya.
Dengan bergabung di Persis Solo, Pancar menyadari bahwa persaingan untuk kiper utama tidak akan mudah.
Persis Solo telah memiliki kiper senior seperti Wahyu Tri Nugroho.
"Tentu untuk mendapat tempat pertama di tim tidak mudah, di mana Persis memiliki banyak penjaga gawang yang hebat," kata Pancar.
"Saya sendiri juga masih banyak belajar dari senior saya, Mas Wahyu Tri yang memiliki segudang pengalaman di Liga Indonesia.
"Yang pasti kami sebagai penjaga gawang akan saling support satu sama lain dan persaingan di posisi ini akan menjadi sehat dan ketat. Saya akan fokus dan belajar mengambil pengalaman di sini agar bisa menjadi kiper yang mumpuni," ujarnya.
Darah muda yang akan memberi jaminan aman pada mistar gawang PERSIS, ???????????????????????????? ???????????????????????? ???????? ???????????????? ????????????????????????????????????????????, ????????????????????????! ????⚽️????????????#PancarIsRed #SumusupingRasaJati #LaskarSambernyawa pic.twitter.com/QvG6gW94cX
— PERSIS (@persisofficial) September 14, 2021