Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jesse Lingard Beri Assist untuk Gol Kemenangan Young Boys, Solskjaer Anggap Punya Niat Baik

By Bagas Reza Murti - Rabu, 15 September 2021 | 13:55 WIB
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo digantikan Jesse Lingard, dalam laga kontra Young Boys di Liga Champions. ( TWITTER.COM/DRSHAHWAT)

BOLASPORT.COM - Jesse Lingard jadi biang kerok kekalahan Manchester United kala tumbang 1-2 dari Young Boys dalam matchday 1 Liga Champions grup F, Selasa (14/9/2021).

Manchester United secara mengejutkan tumbang dari Young Boys pada laga perdana penyisihan Grup F Liga Champions 2021-2022.

Bertindak sebagai tamu di Stadion Wankdorf, Setan Merah menyerah dengan skor 1-2.

Man United sebenarnya unggul terlebih dulu lewat sontekan Cristiano Ronaldo pada menit ke-13.

Namun Yong Boys bangkit setelah Setan Merah bermain dengan 10 orang pemain akibat dikartumerahnya Aaron Wan-Bissaka.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Hari Ini - Liverpool vs AC Milan, Debut Lionel Messi di UCL bareng PSG

Mereka mencetak dua gol di babak kedua.

Jesse Lingard adalah pemain yang punya andil di gol kemenangan Young Boys yang tercipta pada menit ke-90+5.

Lingard membuat blunder fatal dengan memberikan back-pass kepada kiper yang berubah menjadi assist untuk lawan.

Striker Young Boys, Jordan Siebatcheu Pefok langsung menyambar bola dari Lingard dan mencetak gol.

Pasca-laga, Jesse Lingard mendapat sorotan tajam terutama dari suporter Man United di media sosial.

Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, Lingard yang tampil sejak menit ke-72 setelah menggantikan Cristiano Ronaldo memang tak bermain bagus.

Ia hanya mencatatkan 6 operan sepanjang kurang lebih 20 menit ia bermain.

Baca Juga: Pemilik Tendangan Wakanda Ungkap Motif Mike Tyson Bertinju Lagi

Hanya 1 operan sukses, membuat presentasi operannya hanya 16,7 persen.

Lima operan Lingard, salah satunya yang jadi blunder gagal menemui rekannya.

Meski begitu, pelatih Man United Ole Gunnar Solskjaer tak mau menyalahkan Lingard sebagai biang kerok kekalahan timnya.

Menurut pelatih asal Norwegia itu, Lingard sebenarnya punya niat baik untuk melakukan back-pass.

"Kami bermain sedikit malas. Untuk gol pertama, kami sedikit apes karena bola memantul kepada Luke (Shaw) saat crossing," ujar Solskjaer dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Dan gol terakhir... itu hanya ketidakberuntungan."

"Jesse ingin bermain aman dan salah memberi umpan, lalu kami kebobolan. Hal ini biasa terjadi di sepak bola."

Baca Juga: Sakit Hati Manchester United Kalah, Cristiano Ronaldo Fokus ke Laga Berikutnya

TWITTER.COM/MANUTD
Reaksi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dalam laga Liga Champions di kandang Young Bouys, 14 September 2021.

"Andai memiliki kesempatan seperti itu lagi, ia akan mengoper bola ke arah yang lain."

"Namun, kami akan belajar dari hal tersebut. Inilah sepak bola, ada naik dan turunnya."

"Anda memiliki momen baik dan buruk. Dia akan menangani keadaan itu dan kami pun demikian," imbuhnya.

Sementara kapten tim Manchester United, Harry Maguire, meminta rekan-rekannya untuk juga tak menyalahkan Lingard.

"Itulah sepak bola, orang-orang membuat kesalahan, kami tidak menyalahkan Jesse (Lingard)," ujar Maguire.

"Saya yakin semua orang di atas lapangan telah membuat kesalahan, saya yakin Jesse akan bangkit," imbuhnya.

Dengan kekalahan tersebut, Manchester United kini berada di peringkat ke-4 klasemen sementara Grup F Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P