Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Jelang Liga 2 2021 mendatang, PSMS Medan bakal kehadiran empat pemain baru termasuk satu mantan pilar Persib Bandung.
Sejatinya, di skuat PSMS Medan saat ini, sudah terdapat beberapa nama pemain yang sempat membela Persib Bandung dalam karier sebelumnya.
Beberapa eks pilar Persib Bandung yang kini berada di PSMS Medan adalah Rachmat Hidayat, Ghozali Siregar, hingga Julius Josel.
Namun, kini PSMS Medan kedatangan satu mantan pemain Persib Bandung lagi.
Pesepak bola tersebut adalah Mochammad Fisabillah.
M Fisabillah merupakan bek yang sempat membela Persib selama satu musim.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, pemain berusia 26 tahun tersebut memperkuat Persib Bandung pada musim 2018.
Saat musim 2018, Persib tengah dilatih oleh Mario Gomez.
Di bawah asuhan Gomez, Mochammad Fisabillah mendapatkan sembilan kesempatan membela Persib.
Baca Juga: Reaksi Boaz Solossa setelah Yustinus Pae Merapat ke Dewa United
M Fisabillah kemudian sempat dipinang Persik Kediri pada musim 2021.
Persik mendatangkan pesepak bola kelahiran Bontang tersebut pada 12 Maret 2021.
Kehadiran Mochammad Fisabillah awalnya dipersiapkan demi menambah kekuatan lini belakang Persik Kediri dalam mengarungi Liga 1 2021.
Baca Juga: Harapan Dewa United Datangkan Eks Pemain Persipura Yustinus Pae
Namun, M Fisabillah tak kunjung mendapatkan menit bermain hingga pekan kedua Liga 1 2021.
Akhirnya pemain berpostur 182 cm tersebut dipinjamkan Persik ke klub Liga 2, PSMS Medan.
Kabar tersebut disampaikan langsung oleh manajer PSMS Medan, Mulyadi Simatupang.
Baca Juga: Duka Mendalam Di Balik Gol Striker Persija Jakarta Marko Simic
Selain Mochammad Fisabillah, PSMS Medan juga mendatangkan tiga pemain baru lain bersamaan.
Tiga pilar anyar tersebut yakni Nanang Asripin (penyerang), Joko Susilo (bek tengah), dan Fiwi Dwipan (penyerang).
"Rencananya hari ini (15 September 2021) ada empat pemain yang bakal hadir," kata Mulyadi Simatupang seperti dikutip oleh BolaSport.com dari Instagram PSMS Medan, Rabu (15/9/2021).
Baca Juga: Bukan Persib, Raffi Ahmad Justru Jagokan Persija Juara Liga 1 2021
"Empat pilar itu yakni pemain yang kami pinjamkan dari Persik M Fisabillah, Nanang Asripin yang sudah kami coba mainkan kemarin, kemudian Joko Susilo dari Persis Solo, dan terakhir Fiwi Dwipan," tambah Mulyadi.
Kedatangan empat pemain baru tersebut tentunya dapat memantapkan PSMS Medan dalam persiapan menyongsong Liga 2 2021 nanti.
Liga 2 2021 diisukan akan bergulir mulai 26 September 2021.