Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Kalah dari Young Boys, 4 Keputusan Solskjaer Dikritik

By Adi Nugroho - Kamis, 16 September 2021 | 01:00 WIB
Reaksi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dalam laga Liga Champions di kandang Young Bouys, 14 September 2021. (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Keputusan yang diambil pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dalam laga kontra Young Boys dikritik legenda Setan Merah, Peter Schmeichel.

Manchester United menelan kekalahan dalam laga matchday 1 Grup F Liga Champions 2021-2022.

Melawat ke Swiss untuk menghadapi Young Boys di Stade de Suisse, Selasa (14/9/2021), Manchester United kalah dengan skor 1-2.

Sempat unggul berkat gol Cristiano Ronaldo yang dicetak pada menit ke-13, Manchester United kebobolan dua kali pada babak kedua.

Gol pertama yang bersarang di gawang David de Gea malam itu dicetak oleh Nicolas Ngamaleu pada menit ke-66.

Baca Juga: Man United Kalah, Solskjaer Keterlaluan Jika Tak Segera Takut Dipecat

Sementara gol kedua yang juga mengantarkan kemenangan untuk Young Boys serta kekalahan untuk Manchester United dibuat Theoson Jordan Siebatcheu pada masa injury time, tepatnya 90+5'.

Dalam laga itu, Ole Gunnar Solskjaer membuat beberapa keputusan yang bisa dibilang krusial.

Salah satunya adalah menarik keluar Cristiano Ronaldo dan menggantinya dengan penyerang lain yakni Jesse Lingard.