Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Molor Muhammad Iqbal di K-League 3 karena Kendala Bahasa, Cheongju FC Enggan Sediakan Translator

By Bagas Reza Murti - Jumat, 17 September 2021 | 15:50 WIB
Eks timnas U-19 Indonesia, Muhammad Iqbal akhirnya merasakan debut di K-League 3 bersama Cheongju FC saat melawan Gimpo FC pada Rabu (15/9/2021). (INSTAGRAMC.OM/CHEONGJUFC)

BOLASPORT.COM - Di balik debut Muhammad Iqbal di Cheongju FC pada Rabu (15/9/2021), ternyata ada kendala komunikasi dari dirinya dengan klub.

Eks timnas U-19 Indonesia, Muhammad Iqbal akhirnya merasakan debut di K-League 3 bersama Cheongju FC saat melawan Gimpo FC pada Rabu (15/9/2021).

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Iqbal masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-83 pada laga pekan ke-24 itu.

Ia menggantikan Seung-cheol Kwon di posisi gelandang.

Bermain selama kurang lebih 7 menit, Iqbal membawa Cheongju mengimbangi Gimpo FC dengan skor 0-0.

Baca Juga: Usaha Keras Legenda Man United Atasi Masalah Domba yang Ganggu Cristiano Ronaldo, Pakai Peluit Jadi Penggembala

Perlu diketahui bahwa Gimpo FC merupakan pemuncak klasemen K-League 3 sementara, mengoleksi 43 poin dari 22 kali main.

Sedangkan klub M.Iqbal, Cheongju FC saat ini berada di peringkat ke-12 mengoleksi 24 poin dari 22 kali main.

Debut resmi M.Iqbal sejatinya sudah ditunggu sang pemain sejak didatangkan pada 3 Juni 2021 lalu.