Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United tanpa Gelandang Asing Anyar dan Stefano Lilipaly karena Situasi Ini

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 18 September 2021 | 13:45 WIB
Manajer Bali United, Stefano Cugurra, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bali United kemungkingan besar tidak diperkuat gelandang asing anyar Eber Bessa dan Stefano Lilipaly saat melawan Persib Bandung, Sabtu (18/9/2021) malam ini.

Bali United dihadapkan dengan lawan tak mudah pada laga pekan ketiga Liga 1 2021 yang akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang.

Tim berjulukan Serdadu Tridatu dipertemukan dengan Persib Bandung yang sama-sama mengoleksi enam poin.

Bali United dan Persib sukses menuntaskan dua pertandingan pertama mereka di Liga 1 dengan hasil maksimal.

Baca Juga: Sempat Seret, Persib Akhirnya Sumbang 5 Pemain ke Timnas Indonesia

Hanya, Bali United masih tidak bisa menggunakan tenaga Eber Bessa dan Stefano Lilipaly.

Kepastian bermain tanpa Eber Bessa dan Stafano Lilipaly disampaikan langsung oleh pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Kata Teco, sapaan akrabnya, Eber Bessa tidak dibawa karena kondisinya belum sepenuhnya pulih dan siap dimainkan.

Gelandang asal Brasil itu baru saja menyelesaikan masa karantina mandiri.

Eber Bessa masih memerlukan waktu untuk beradaptasi dengan cuaca dan gaya permainan tim.