Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, tengah mendapat sorotan mengenai sifatnya usai mengkritik presiden klub, Joan Laporta.
Beberapa minggu yang lalu, Ronald Koeman sempat mengungkapkan ketidaksukaannya akan cara Joan Laporta berkomunikasi.
Informasi mengenai kemungkinan perpanjangan kontrak Koeman sempat bocor ke media.
Kebocoran informasi inilah yang membuat Koeman sempat tidak bahagia di klub.
Keluhan Koeman pun terdengar hingga petinggi klub, salah satunya Enric Masip yang merupakan penasihat Joan Laporta.
Baca Juga: Bak Gayung Bersambut, Barcelona Bersedia Tampung Anthony Martial dari Man United
Masip merasa bahwa Koeman tidak seharusnya membuat komentar tentang cara presiden klub berkomunikasi.
"Sebagai mantan pelaku sepak bola, saya merasa Koeman sebagai pelatih seharusnya tidak melarang presiden untuk tidak membicarakan satu hal," kata Masip seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Presiden tetaplah presiden bagi klub ini," kata Masip menambahkan.
Meski ada perbedaan pendapat yang cukup besar, Koeman dan sejumlah petinggi Barcelona masih berhubungan dengan baik.
Baca Juga: Titisan Paul Pogba Tampil Hebat, Barisan Gelandang Senior Real Madrid Mulai Terancam
Para petinggi ternyata masih memberikan kepercayaan untuk Koeman di kursi pelatih.
Mereka bahkan memberikan dukungan kepada pelatih asal Belanda tersebut dengan datang ke pertandingan dan memeluknya.
Barcelona sedang berusaha keras untuk memperbaiki banyak aspek pada awal musim 2021-2022.
"Dinamika di klub saat ini memang tidak terlalu positif," kata Masip.
Baca Juga: Fan Gaduh soal Pemecatan Koeman, Presiden Barcelona Turun Tangan
"Sekarang kami sedang mencoba mengubah dinamika itu dan butuh kepercayaan dari banyak pihak," ujarnya melanjutkan.
Awal musim ini memang berjalan begitu lambat bagi klub asal Catalunya tersebut.
Koeman baru mampu membawa anak asuhannya berada di posisi ke-8 klasemen sementara Liga Spanyol.
Hal tersebut didapat dari dua kemenangan dan dua hasil imbang dalam empat laga.
Baca Juga: Manchester United Vs West Ham United - Solskjaer Rotasi Pemain, Lord Lingard Starter
Permulaan Barcelona di Liga Champions musim ini juga tidaklah mulus.
Bertemu Bayern Muenchen di laga perdana, Memphis Depay dan kawan-kawan harus takluk dengan skor 0-3.
Di tengah rentetan hasil minor, para petinggi klub tetap berusaha percaya bahwa Koeman bisa segera membawa timnya ke posisi yang lebih baik.