Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek anyar Liverpool, Ibrahima Konate, tidak mau dibandingkan dengan Virgil van Dijka dikarenakan ia belum menjadi bek terbaik di dunia.
Ibrahima Konate direkrut oleh Liverpool dari RB Leipzig pada 1 Juli 2021.
Liverpool memboyong Konate dengan biaya sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 670 miliar.
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mendatangkan Konate untuk menjaga kedalaman skuad The Reds di lini pertahanan.
Hal itu dikarenakan Liverpool sempat mengalami krisis bek pada musim 2020-2021.
Pada musim lalu, Liverpool harus kehilangan tiga beknya yakni Virgil van Dijk, Joel Matip, dan Joe Gomez dikarenakan cedera.
Adapun Virgil van Dijk mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) akibat mendapatkan tekel horor dari kiper Everton, Jordan Pickford.
Sementara Joel Matip mengalami cedera engkel dan Joe Gomez menepi hingga akhir musim lalu dikarenakan cedera lutut.
Baca Juga: David de Gea Tampil Apik, Ole Gunnar Solskjaer Ungkap Satu Penyebabnya
Kembalinya van Dijk dan Matip membuat Konate harus bersabar untuk melakoni debutnya.
Konate baru melakoni debut pada pekan kelima Liga Inggris musim 2021-2022.
Bek asal Prancis itu tampil starter kala Liverpool menumbangkan Crystal Palace dengan skor 3-0 di Stadion Anfield, Sabtu (18/9/2021).
Pada laga tersebut, Konate juga berduet dengan van Dijk di jantung pertahanan Liverpool.
"Every player helped me in this team when I came the first day, to be like at my home."
We caught up with @IbrahimaKonate_ to preview #BRELIV and find out about his first few months on Merseyside ????
— Liverpool FC (@LFC) September 24, 2021
Kendati demikian, Konate mengaku dirinya enggan dibandingkan dengan van Dijk.
Konate merasa dirinya belum menjadi bek terbaik di dunia seperti van Dijk.
Baca Juga: Cetak Gol Ke-200 dengan Kontrol Bola Pakai Punggung, Karim Benzema sudah Setajam 1 Tim Barcelona
"Tidak, tidak, saya tidak bisa dibandingkan dengan Virgil," kata Konate seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Virgil telah menunjukkan kepada dunia bahwa dia adalah bek terbaik, saya belum."
"Saya harap seiring waktu berjalan saya bisa menunjukkan itu," ucap Konate menambahkan.
Baca Juga: Achraf Hakimi Beri Penjelasan soal Keputusannya Lebih Memilih PSG Ketimbang Chelsea