Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga 2 2021 Bergulir, Erick Thohir Optimistis Sepak Bola Indonesia Bangkit

By Wila Wildayanti - Minggu, 26 September 2021 | 23:40 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Menteri BUMN, Erick Thohir dalam jumpa pers sesusai Liga 2 2021 resmi dibuka, di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (26/9/2021) (BOLASPORT.COM/WILA WILDAYANTI)

BOLASPORT.COM - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir optimistis dengan bergulirnya Liga 2 2021 ini akan membuat sepak bola Indonesia bangkit.

Erick Thohir percaya dengan berlangsungnya Liga 2 2021 ini juga akan menjadi acuan kebangkitan sepak bola Indonesia.

Hal ini karena Liga 2 tak berbeda dengan Liga 1 yang telah mandek selama 500 hari lebih.

Baca Juga: Buka Liga 2 2021, Menpora Harap Kompetisi Tetap Berlangsung Seru

Oleh karena itu, mantan presiden Inter Milan itu percaya bahwa kebangkitan sepak bola Tanah Air akan semakin terlihat.

Erick Thohir juga mengatakan bahwa sepak bola Indonesia nantinya bisa bangkit telah terlihat sejak sekarang.

Baca Juga: Jadi Pencetak Gol Termuda di Liga 1 2021, Begini Perasaan Striker Persija

Hal itu terlihat dari bagaimana kompaknya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali dengan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Menurutnya itu sebagai salah satu indikasi dari kebangkitan sepak bola Indonesia saat ini karena keduanya terus menjalin kerja sama untuk masa depan sepak bola.

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Menangi Partai Kedua, Gregoria Tunjung Gandakan Keunggulan

Bahkan orang nomor satu di BUMN itu juga mengungkapkan akan selalu memberi dukungan untuk olahraga Indonesia, salah satunya sepak bola ini.

“Tentu kalau mellihat hari ini kita harus optimis bola kita bangkit karena pak Menporanya turun ketua PSSI nya turun dan yang paling bagus kompak. Kita jarang melihat tadi di mana PSSI dan pemerintah kompak,” ujar Erick Thohir dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Minggu (26/9/2021).