Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim Indonesia gagal mengambil alih pucuk pimpinan klasemen Grup C Sudirman Cup 2021 dari tangan Denmark.
Hal ini tak lepas dari hasil kemenangan Indonesia dan Denmark pada pertandingan kedua mereka pada fase penyisihan grup.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Indonesia cuma bisa menang 3-2 atas Kanada, sedangkan Denmark mampu mengatasi NBFR (Rusia) dengan skor 4-1.
Hasil inilah yang kemudian membuat Indonesia tetap tertahan di posisi kedua Grup C, di bawah Denmark.
Baca Juga: Rekap Sudirman Cup 2021 - Indonesia Harus Kerja Keras Taklukkan Kanada
Satu hari sebelumnya, Indonesia dan Denmark kompak meraih kemenangan 5-0 atas lawan masing-masing.
Indonesia membungkam NBFR, sementara Denmark melumat Kanada.
Namun, karena keunggulan poin (memasukkan dan kemasukkan), Denmark berhak berada di posisi kesatu.
Indonesia sebetulnya punya peluang mengudeta Denmark lebih cepat andai saja Greysia Polii dkk mampu mengalahkan Kanada dengan skor 5-0.
Terlebih, Indonesia sudah lebih dulu unggul 1-0 atas Kanada.
Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2021 - Rinov/Pitha Selamatkan Indonesia dari Kekalahan