Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Pesiraja, Hendri Susilo, menilai jika timnya sudah bermain maksimal tapi hasl akhir belum berpihak pada mereka.
Persiraja Banda Aceh harus mengalami tiga kekalahan beruntun.
Mereka harus menelan pil pahit dengan kekalahan atas PSIS (3-1), Persipura (1-2), dan yang terbaru pada pekan kelima saat bermain melawan Persela (1-0).
Dengan hasil ini, mereka harus puas berada di dasar klasemen sementara hingga pekan kelima.
Baca Juga: Djanur Nilai Barito Putera Sukses Matikan Otak Serangan PSM Makassar
Pada pertandingan melawan Persela, Selasa (28/9/2021), Laskar Rencong harus menyimpan top scorer mereka Paulo Henrique karena akumulasi kartu.
Bermain tanpa pemain kunci, mereka harus menyerah saat gol yang dicetak Gian Zola (33').
Baca Juga: PSG Vs Man City - Menanti Tuah Lionel Messi di Liga Champions
Mendapatkan rangkaian hasil buruk, pelatih Persiraja, Hendri Susilo, fokus memperbaki mental pemain.
Apalagi, mereka akan bermain melawan Persija yang pasti akan berat bagi tim.
Menurutnya, semua aspek akan diperbaiki karena perjalanan mereka di Liga 1 2021 masih panjang.
"Ya saya pikir ya yang utama saya benahi dulu, saya akan memperbaiki, meneliti psikologis, karena saya sepakat sama pemain saya bahwa yang lalu sudah berlalu, masih ada waktu," kata Hendri Susilo pada konfrensi pers setelah laga melawan Persela.
"Kita perbaiki secara mental tim, psikologis dan yang lainnya untuk menghadapi Persija," ujarnya.
Baca Juga: Conor McGregor Mau Tendang Kepalanya, Raja Kelas Bulu UFC Bilang Begini
Hendri menegaskan jika dia optimis timnya bisa segera bangkit.
Jeda waktu sebelum pertandingan melawan Persija akan digunakan dengan maksimal.
"Sekali lagi saya tidak khawatir, masih ada waktu walaupun sedikit," kata Hendri Susilo.
Baca Juga: Demi Jaga Peringkat, Pelatih Persija Jakarta Tuntut Anak Asuh Selalu Fokus
Hendri juga menegaskan jika kesalahan ada pada dirinya sebagai pelatih.
Menurutnya, pemain sudah berusaha dengan maksimal, tapi hasil memang belum berpihak pada mereka.
"Kecewa ya siapa yang tidak kecewa, semua kecewa, tapi bagi saya tidak usah menyalahkan pemain," kata Hendri Susilo.
"Kita sudah maksimal, kalau mau menyalahkan, salahkan saja saya," ujarnya.