Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Habis Bawa Manchester United Menang, Cristiano Ronaldo Kirim Pesan ke Rio Ferdinand

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 30 September 2021 | 19:50 WIB
Momen Cristiano Ronaldo hendak melakukan selebrasi usai mencetak gol kemenangan Manchester United atas Villarreal pada matchday kedua Liga Champions 2021-2022. (TWITTER.COM/TIMELINECR7)

BOLASPORT.COM - Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, mengirim pesan ke Rio Ferdinand setelah membawa timnya menang di Liga Champions

Manchester United dan Villarreal menjamu Villarreal di Stadion Old Trafford, Rabu (29/9/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB pada matchday 2 Grup F Liga Champions 2021-2022. 

Hasilnya, Manchester United menang tipis 2-1. 

Mereka tertinggal lebih dulu oleh gol Paco Alcacer pada menit ke-53, sebelum menyamakan kedudukan via gol Alex Telles (60’). 

Cristiano Ronaldo mengunci tiga poin untuk Man United pada perpanjangan waktu lewat gol penentu kemenangan. 

Dikutip BolaSport.com dari Mirror, Rio Ferdinand mengatakan ia mendapat pesan dari Ronaldo usai pertandingan. 

“Ronaldo mengirim saya pesan singkat. Isinya ‘saya tahu penampilan saya buruk, tetapi saya tahu akan mencetak gol’. Itu kepercayaan diri yang ia miliki,” kata Ferdinand. 

Baca Juga: Ronaldo Tepuk Tangan saat Gol Villarreal, Manchester United Jadi Ngamuk

Mantan pemain belakang Man United tersebut memuji dampak kehadiran Ronaldo untuk tim tersebut. 

“Para pemain lain memanfaatkan kehadiran Ronaldo. Mereka berada dalam posisi yang bagus," ujar Ferdinand. 

Baca Juga: Man United Menang Berkat Ronaldo, Ini yang Dilakukan Bruno Fernandes saat Setan Merah Cari Gol Kemenangan

“Betul, penampilan Man United melawan Villarreal tidak bagus dan sesuai harapan Ole Gunnar Solskjaer. Hanya saja, saat butuh gol dan menyemangati tim, Cristiano Ronaldo muncul.” 

“Saat punya pemain seperti Cristiano Ronaldo, para pemain pun tenang. Ada kepercayaan diri karena mereka tahu Ronaldo akan memanfaatkan kans yang datang.” 

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Tak Perlu Main Bagus untuk Jadi Pahlawan Kemenangan Manchester United

“Pemain seperti Cristiano Ronaldo membantu pemain lain tenang. Itu hal terbesar yang ia berikan,” tutur Ferdinand melanjutkan. 

Manchester United kini masih berada pada urutan ketiga klasemen sementara Grup F Liga Champions 

Cristiano Ronaldo dkk baru mengumpulkan tiga poin dari dua kali bertanding.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P