Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Akui Kualitas dari Ilija Spasojevic, Tapi Tak Dipanggil ke Timnas Indonesia

By Abdul Rohman - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 12:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (jersey merah), nampak sedang menggiring bola dalam sesi latihan di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Nama Ilija Spasojevic tak masuk dalam daftar nama pemain timnas Indonesia yang akan berlaga pada laga play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan.

Laga antara timnas Indonesia vs Taiwan direncanakan berlangsung pada 7 dan 11 Oktober di Thailand.

Padahal perfoma Ilija Spasojevic sejauh ini bersama Bali United terbilang mengesankan.

Ilija Spasojevic untuk sementara memuncaki daftar top scorer Liga 1 2021-2022 dengan koleksi lima gol.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Sudirman Cup 2021 - Tanpa Indonesia, Jepang Lawan Malaysia

Ia sejajar dengan striker Persiraja Banda Aceh, Paulo Henrique, yang juga telah mencetak lima gol.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan alasan tak dipanggilnya
Ilija Spasojevic untuk memperkuat skuad Garuda.

Disebutkan, gaya permainan Ilija Spasojevic tak seusai dengan kriteria yang diinginkan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Shin Tae-yong Kesampingkan Peringkat FIFA Taiwan, tapi...

Meskipun, pelatih asal Korea Selatan itu tetap mengakui kualitas yang dimiliki
Ilija Spasojevic.

Dalam beberapa kesempatan sebelumnya, Ilija Spasojevic pernah dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) bersama timnas Indonesia.

"Memang sebelumnya beberapa kali dia (Ilija Spasojevic) pernah dipanggil untuk mengikuti TC," ujar pelatih berusia 52 tahun itu.

Baca Juga: Atletico Madrid vs Barcelona - Barca Dipimpin Alfred Schreuder Lagi, Asisten Ronald Koeman yang Lebih Disukai dari Bosnya

"Saat ini performa dia di Liga 1 baik, sampai saat ini dia menjadi pemuncak top scorer."

"Tetapi pergerakan yang diinginkan saya dengan gaya permainan Spaso itu berbeda."

"Dan sudah berumur, dan saya juga mengakui kemampuan Spaso," sambung Shin Tae-yong saat ditemui awak media di Lapangan Panahan, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (2/10/2021).

Baca Juga: Sudirman Cup 2021 - Indonesia Gagal ke Semifinal, Praveen/Melati Sedih dan Minta Maaf

Sementara itu, terdapat beberapa nama striker yang dipanggil Shin Tae-yong untuk berlaga di play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Seperti Kushedya Hari Yudo, Taufik Hidayat, Ramai Rumakiek, dan Hanis Saghara.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P