Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPPORT.COM - Mantan jagoan UFC yakni Vitor Belfort memberikan tanggapan terkait kemenangannya atas Evander Holyfield.
Nama Evander Holyfield belum lama ini kembali mencuat setelah dirinya menerima tawaran dari Triller untuk naik ring lagi.
Triller Fight Club memberikan tawaran kepada Evander Holyfield untuk menjalani duel tinju melawan Vitor Belfort.
Evander Holyfield ditunjuk Triller menjalani duel tersebut karena Oscar De La Hoya tak bisa tampil karena infeksi Covid-19.
Baca Juga: Jadwal UFC Vegas 38 - Duel Tukang KO Dihiasi Laga Puncak, Si Petarung Tersibuk 2020 Juga Tampil
Dengan masa persiapan yang cukup singkat, The Real Deal tentu memahami risiko yang akan dihadapinya tatkala melawan Vitor Belfort.
Dan benar saja, Evander Holyfield menanggung malu lantaran dirinya kalah melalui TKO saat laga baru memasuki ronde pertama.
Di sisi lain, pertandingan melawan mantan juara tinju kelas berat itu juga memiliki dampak yang buruk untuk Vitor Belfort.
Kritikan demi kritikan tajam serta nada hujatan harus diterima oleh pria asal Brasil itu walau dia meraih kemenangan.
Baca Juga: Mike Tyson Khawatir Deontay Wilder Terjegal Lagi di Trilogi Lawan Tyson Fury
Pasalnya, kemenangan yang diraih oleh Vitor Belfort itu tidak bernilai apa pun mengingat kondisi Evander Holyfield saat itu.
Kemenangan Vitor Belfort dipandang sebelah mata karena Evander Holyfield tidak memiliki masa persiapan yang cukup memadahi.
Selain itu, kritikan kian tajam untuk Vitor Belfort karena dia hanya berani menantang Evander Holyfield yang kini berusia 58 tahun.
Baca Juga: Islam Makhachev Temukan Lawan Pengganti pada UFC 267: Jagoan Asal Selandia Baru
Tak ayal, Vitor Belfort memberikan tanggapannya terkait kritikan, hujatan dan pandangan miring soal kemenangannya atas Holyfield.
"Sayangnya, 'haters' akan ada di sana untuk mengkritik Anda," kata Vitor Belfort, dilansir BolaSport.com dari laman BJPENN.
"Jika saya melawan pria di atas usia 50 tahun, apakah itu sepadan? Jika saya menang, mereka akan melontarkan kritik," tuturnya menambahkan.
Vitor Belfort meyayangkan pemberitaan yang hanya menyoroti performa buruk Evander Holyfield alih-alih memberitakan soal kemampuannya.
Baca Juga: Karier Anthony Joshua Telah Rusak Akibat Ulah Promotornya Sendiri
Baginya, Evander Holyfield masih seorang monster, dan dengan legasi yang pernah ditorehkan di kelas berat, dia adalah orang yang berbahaya.
"Layaknya hewan, dia terlalu kuat, dia adalah seekor kuda dan dia bertinju dengan baik dan pukulan saya sangat presisi," kata Vitor Belfort menjelaskan.
"Tak ada yang berbicara tentang akurasi saya, seberapa bagus performa saya."
"Mereka hanya berbicara tentang betapa buruk penampilan Evander Holyfield, dia tidak buruk, saya telah menghancurkannya," tuturnya lagi.
Baca Juga: Siaran Langsung UFC akan Tayang di MOLA Mulai 1 Oktober 2021