Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Atletico Madrid, Luis Suarez, memang selalu ingin meminta maaf jika berhasil membobol gawang klub lamanya, Barcelona.
Luis Suarez sudah meninggalkan Barcelona sejak musim 2020-2021.
Namun, Suarez baru berhasil membobol gawang Barcelona kala kompetisi memasuki musim 2021-2022.
Suarez mencetak gol kedua pada laga yang berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk Atletico Madrid.
Usai mencetak gol, Suarez pun memilih untuk tidak melakukan selebrasi berlebihan.
Baca Juga: Barcelona Keok dari Atletico, Ronald Koeman: Itulah Kenapa Saya Pasang Formasi Tiga Bek!
Penyerang asal Uruguay tersebut justru menunjukkan gestur meminta maaf dengan tangannya.
Gestur tersebut ditujukan Suarez ke arah tribune yang dihuni suporter Barcelona.
Sang striker pun menjelaskan maksud dari gestur yang ia tunjukkan ini.
"Saya tahu jika mencetak gol ke gawang Barcelona, saya akan meminta maaf," ujar Suarez seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.
Baca Juga: Lawan Brighton and Hove Albion, Bek Arsenal Lagi-lagi Kehilangan Gigi saat Pertandingan
"Permintaan maaf ini saya lakukan untuk menghormati klub, serta rasa sayang sebagai penggemar dan karier saya di sana," kata Suarez menambahkan.
Selain itu, Suarez juga masih menghormati mantan rekan setimnya yang ada di klub tersebut.
Barcelona belum keluar dari masa sulit sehingga musim terasa berat bagi penggemar dan mereka yang masih bertahan di klub.
Suarez memang meninggalkan Barcelona seiring dengan kondisi klub yang terdampak pandemi COVID-19.
Baca Juga: Sakiti Barcelona, Selebrasi Telepon Luis Suarez Bukan untuk Sindir Ronald Koeman
Sejak saat itu, Barcelona kesulitan keluar dari krisis dan kehilangan bintang lain seperti Lionel Messi dan Antoine Griezmann.
Ketiadaan sejumlah bintang membuat Barcelona kesulitan untuk menjadi penantang terberat Atletico Madrid di Liga Spanyol.
Tim asuhan Ronald Koeman saat ini tertahan di peringkat ke-9 dengan koleksi 12 poin dari tujuh laga.
Kondisi ini diperburuk dengan catatan Barcelona yang belum menang dalam dua laga awal Liga Champions.