Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Madura United Apresiasi Duet Kim Jin-sung dan Kadek Raditya

By Abdul Rohman - Senin, 4 Oktober 2021 | 09:00 WIB
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kim Jin-sung dan Kadek Raditya untuk kali pertama berduet di lini belakang Madura United dalam pekan keenam Liga 1 2021-2022.

Saat itu, Madura United bentrok dengan Persipura Jayapura.

Laga antara Madura United vs Persipura Jayapura berakhir imbang 2-2, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi Jawa Barat, Minggu (3/10/2021).

Duet Kim Jin-sung dan Kadek Raditya dipasang setelah Jaimerson Xavier serta Fachrudin Aryanto tak bisa memperkuat Madura United.

Baca Juga: PSG Terlalu Memanjakan Neymar, Harusnya Ia Jadi Pelayan Messi

Jaimerson Xavier tengah mengalami cedera.

Sedangkan Fachrudin Aryanto dipanggil ke timnas Indonesia untuk berlaga di
play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan.

Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, mengapresiasi kinerja dari
Kim Jin-sung dan Kadek Raditya.