Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan di COTA Jadi yang Terakhir Bisa Didapatkan Marc Marquez pada MotoGP 2021

By Muhamad Husein - Senin, 4 Oktober 2021 | 18:50 WIB
Marc Marquez merayakan kemenangan MotoGP Americas 2021 di Circuit of the Americas, Minggu (3/10/2021) bersama dengan timnya di paddock Repsol Honda (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, sadar kesempatan menang terakhir tahun ini hanya bisa direbut pada MotoGP Americas 2021.

Marc Marquez sukses mencapai garis finis pertama pada balapan yang digelar di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Amerika Serikat, Senin (4/10/2021) dini hari.

Kemenangan ini lalu disadari Marc Marquez adalah kesempatan terakhir dari sisa tiga balapan pada MotoGP 2021

Memulai balapan dari start ketiga, Marc Marquez yang belum pulih total dari cedera lengan tangan kanan melesat menjadi yang terdepan saat lampu hijau menyala.

Baca Juga: Peluangnya Nyaris Mustahil, Bagnaia Tolak Menyerah Kejar Gelar MotoGP 2021

Dia mampu melewati Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang berada di urutan kedua dan pertama.

Posisi tersebut lalu dipertahankan oleh Marquez dengan Quartararo menemani di urutan kedua.

Marquez bahkan mencatatkan jarak terpaut 4,8 detik dari Quartararo yang berada di belakang.

Hingga memasuki lap terakhir, dia sukses merebut kemenangan ditemani Quartararo di urutan kedua dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) yang finis ketiga.

Baca Juga: Valentino Rossi Susah kalau Sudah Bicara Usia di MotoGP