Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Eks pemain Inter Milan, Wesley Sneijder, mengeklaim dirinya bisa sehebat Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo andai tak memilih untuk menikmati hidup.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo kini dikenal luas sebagai pesepak bola terbaik di dunia.
Keduanya mendominasi penghargaan bergengsi individu Ballon d'Or dengan memenanginya 11 kali secara bergantian.
Namun, terdapat satu sosok yang bisa saja menyaingi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Sosok tersebut adalah mantan pemain Inter Milan, Wesley Sneijder.
Baca Juga: Mohamed Salah Pemain Terbaik di Dunia, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Mah Lewat
Sneijder pernah mengeklaim dirinya bisa selevel dengan dua megabintang sepak bola dunia tersebut.
Akan tetapi, Sneijder tidak menginginkan hal itu karena dirinya lebih memilih untuk menikmati hidup.
Wesley Sneijder merupakan pemain kunci dalam keberhasilan Inter Milan memenangkan treble winners atau juara Liga Champions, Coppa Italia, dan Liga Italia pada 2010.
Pada tahun yang sama, Sneijder mengulangi performa gemilangnya bersama timnas Belanda di Piala Dunia.
Sneijder tercatat selalu mencetak gol hingga babak semifinal, termasuk brace saat menyingkirkan timnas Brasil di perempat final.
Namun, Sneijder gagal membawa timnas Belanda memenangkan trofi Piala Dunia lantaran takluk dari timnas Spanyol di final.
Kendati demikian, penampilan mantan pemain Real Madrid tersebut memukau banyak pihak.
Baca Juga: Pelatih Tertua Liga Champions: Lionel Messi Cuma Berjalan di Lapangan saat di Barcelona
Sneijder sendiri bahkan mengeklaim dirinya bisa saja sehebat Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Akan tetapi, Sneijder mengaku lebih memilih menikmati hidup ketimbang berkorban seperti yang dilakukan Messi dan Ronaldo.
"Saya bisa menjadi seperti Messi atau Ronaldo. Saya hanya tidak mau seperti itu," kata Sneijder, dikutip BolaSport.com dari SportBible.
"Saya memilih menikmati hidup, mungkin saya punya gelas (anggur) saat makan malam."
"Leo dan Cristiano berbeda, mereka telah berkorban," ujarnya lagi.
Meskipun demikian, Sneijder tak mempermasalahkan hal tersebut karena dia merasa hidup dan kariernya tetap gemilang.
"Itu tak masalah buat saya. Karier saya masih luar biasa," tutur Sneijder.
Baca Juga: Karena Ronaldo, Cavani Terbuka dengan Kemungkinan Pergi ke Real Madrid
Sneijder sendiri memulai karier profesionalnya bersama Ajax dan sukses memenangkan dua gelar Eredivisie atau kompetisi teratas Liga Belanda pada 2003-2004 dan 2004-2005.
Pada Agustus 2019, Sneijder memutuskan gantung sepatu pada setelah memperkuat klub Qatar, Al-Gharafa.