Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Trio MNM Milik PSG Melempem, Kylian Mbappe Beri Peringatan ke Neymar dan Lionel Messi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 6 Oktober 2021 | 17:45 WIB
Kylian Mbappe memberikan peringatan kepada Neymar Junior dan Lionel Messi karena trio MNM milik Paris Saint-Germain melempem. (TWITTER.COM/OFICIALSALA12)

BOLASPORT.COM - Kylian Mbappe memberikan peringatan kepada Neymar Junior dan Lionel Messi karena trio MNM milik Paris Saint-Germain melempem.

Paris Saint-Germain bisa dibilang menjadi salah satu klub dengan skuad paling mewah pada musim ini.

Hal tersebut tidak lepas dari banyaknya pemain bintang yang didatangkan PSG pada bursa transfer musim panas 2021 kemarin.

Tercatat ada sejumlah nama pemain bintang yang berhasil didaratkan PSG, seperti Achraf Hakimi, Georginio Wijnaldum, Sergio Ramos, dan Gianluigi Donnarumma.

Selain itu, PSG juga sukses mendapatkan tanda tangan megabintang asal Argentina, Lionel Messi.

Baca Juga: Presiden Real Madrid Bicara Seenaknya soal Transfer Kylian Mbappe, PSG Ngamuk

Messi bergabung dengan PSG setelah gagal memperpanjang kontraknya bersama dengan Barcelona.

Barcelona tak mampu merekrut ulang Messi karena terbentur dengan aturan finansial Liga Spanyol.

Alhasil, Messi pun memutuskan untuk berpisah dengan Barcelona setelah 21 tahun bersama.

Kedatangan Messi ke PSG jelas dijagokan semakin mempertajam lini depan klub ibu kota Prancis tersebut.

Pasalnya, PSG kini memiliki trio penyerang paling mengerikan di dunia, yakni Messi, Neymar Junior, dan Kylian Mbappe.

Baca Juga: Hanya Pikirkan Real Madrid, Kylian Mbappe Tolak Sikap Ngambek ke PSG

Akan tetapi, ekspektasi tinggi terhadap trisula andalan PSG tersebut belum terealisasi.

Memasuki musim 2021-2022, Messi-Neymar-Mbappe sudah bermain bersama sebanyak lima kali.

Akan tetapi, trio MNM baru berhasil menyarangkan empat gol ke gawang lawan mereka di semua kompetisi.

TWITTER.COM/PSG_ENGLISH
Kylian Mbappe, Lionel Messi, dan Neymar, berfoto bersama di ruang ganti tak lama setelah Paris Saint-Germain menaklukkan Manchester City 2-0 di fase grup Liga Champions.

Dua gol dicetak Mbappe ke gawang Reims, sementara dua gol lainnya masing-masing dicetak Neymar ke gawang Olympique Lyon dan Messi ke gawang Manchester City.

Catatan kurang meyakinkan itu membuat trio MNM mendapatkan kritik dari berbagai pihak.

Baca Juga: Kylian Mbappe Ungkap Sosok Lionel Messi di PSG, Pemain Langka dan Pemalu di Luar Lapangan

Bahkan, Mbappe, yang merupakan anggota dari trio MNM tersebut, juga memberikan peringatan kepada Messi dan Neymar.

Dilansir BolaSport.com dari RMC Sport, Mbappe mengibaratkan pembagian peran dalam trio MNM seperti pembagian kue.

Penyerang timnas Prancis itu menyebut semua anggota trio MNM harus mau berbagai kue secara adil agar semuanya bisa makan.

Dengan kata lain, Mbappe bermaksud untuk menyampaikan bahwa seluruh anggota trio MNM harus terus bekerja sama demi kemenangan klub.

"Ketika Anda bermain dengan pemain top seperti mereka, Anda harus berbagi kue agar ketiganya bisa makan," ucap Mbappe.

Baca Juga: Dituding Jadi Biang Kerok, Kylian Mbappe Akui Sempat Ingin Pensiun Dini dari Timnas Prancis

"Anda tidak bisa mengatakan bahwa Anda akan mengumpan ke salah satunya dan tidak dengan yang lain," lanjut Mbappe.

TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Tiga penyerang Paris Saint-Germain, Neymar, Kylian Mbappe, dan Lionel Messi sedang menjalani sesi latihan.

Mbappe juga menyebut bahwa mungkin memang ada saat yang membuat dirinya frustrasi bermain dengan Messi dan Neymar.

Akan tetapi, penyerang berusia 22 tahun itu tetap mengakui tujuan utamanya adalah membawa PSG menang.

"Anda harus pintar. Akan selalu ada saat-saat frustrasi, tetapi satu-satunya minat kami bertiga adalah membuat PSG menang," tutur Mbappe.

Mbappe akan kembali bermain dengan Messi dan Neymar di ajang Liga Prancis usai jeda internasional.

Baca Juga: Florentino Perez Keceplosan, Transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid Rampung 1 Januari 2022

Pada kesempatan itu, PSG akan menjamu Angers di Stadion Parc des Princes, Jumat (15/10/2021) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P