Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Justin Gaethje, geleng-geleng kepala setelah melihat peringkat Islam Makhachev saat ini.
Islam Makhachev menjadi salah satu petarung UFC yang mampu mencuri banyak perhatian pada akhir-akhir ini.
Secara mengejutkan, Islam Makhachev mampu masuk dalam jajaran petarung papan atas di kelas ringan UFC.
Dalam waktu yang singkat, peringkat Islam Makhachev di kelas ringan UFC meningkat cukup tajam.
Baca Juga: Dicap Seksis Usai Sebut Peran Ring Girls Gak Penting, Khabib: Saya Tak Peduli
Murid Khabib Nurmagomedov tersebut sama sekali tidak terkalahkan dalam delapan laga secara beruntun sejak 2015.
Tak ayal, dengan rekor gemilang itu membuat Islam Makhachev digadang-gadang menjadi penerus kejayaan Khabib Nurmagomedov.
Dengan kemenangan membuat jalan petarung berkebangsaan Rusia itu menjadi raja di kelas ringan kian mulus.
Hasil manis saat mengalahkan Thiago Moises mendongkrak peringkat Islam Makhachev secara signifikan.
Baca Juga: Deontay Wilder: Saya Lebih Fokus dan Berbeda dari Laga Kedua
Islam Makhachev kini menduduki peringkat kelima penantang gelar juara kelas ringan UFC setelah sebelumnya ada di posisi ke-12.
Kenaikan peringkat yang cukup signifikan dari Islam Makhachev tersebut turut mengundang perhatian Justin Gaethje.
Justin Gaethje hanya bisa geleng-geleng kepala, tidak percaya dengan peringkat yang kini diduduki oleh Islam Makhachev.
Baca Juga: Laga Tyson Fury vs Deontay Wilder Buka Kans Lanjut hingga Duel Keempat
"Tapi melihatnya melompat dari peringkat ke-15 atau 12 menjadi ke-5 setelah mengalahkan petarung peringkat ke-14 itu cukup gila bagi saya," ucap Gaethje.
Petarung berjuluk The Highlight itu kini merasa senang rekan satu manajemennya tersebut akan memiliki lawan-lawan lebih hebat.
Islam Makhachev dijadwalkan menantang Dan Hooker dalam event UFC 267 pada akhir bulan ini.
"Jadi ya saya senang melihatnya bertarung dengan lawan yang memiliki peringkat sebenarnya," ucap Justin Gaethje, dilansir dari BJPENN.
Meski demikian, Justin Gaethje lebih memberikan dukungannya kepada Dan Hooker untuk bisa mengalahkan Islam Makhachev.
"Saya suka Dan Hooker, saya suka melihat pertarungannya," kata Justin Gaethje menjelaskan.
"Namun ini akan menjadi hal yang bagus untuk Islam Makhachev dengan melawan musuh berperingkat tinggi," imbuhnya.
Baca Juga: Jadi Jagoan Nomor 1 UFC, Kamaru Usman Tantang Raja Tinju Dunia