Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagus Kahfi Masuk, Shin Tae-yong Panggil Juga 4 Pemain Luar Negeri Skuad Senior ke Timnas U-23 Indonesia

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 9 Oktober 2021 | 16:15 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (paling kiri) , sedang mengamati latihan yang dijalankan Ramai Rumakiek di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memanggil tujuh pemain yang berkarier di luar negeri untuk timnas U-23 Indonesia menjelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 akan digelar di Tajikistan pada 27 Oktober hingga 2 November 2022.

Timnas U-23 Indonesia berada di Grup G bersama Australia, China, dan Brunei Darussalam.

Akan tetapi Brunei Darussalam undur diri, sehingga menyisakan timnas U-23 Indonesia, Australia, dan China di Grup G.

Shin Tae-yong memanggil 33 pemain untuk persiapan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Baca Juga: Lepas Genta Alparedo ke Timnas U-23 Indonesia, Begini Harapan Semen Padang FC

"Setelah mengikuti play-off kualifikasi Piala Asia 2023, pelatih Shin Tae-yong akan lanjut memimpin timnas U-23 untuk ajang kualifikasi Piala AFC U-23 2022 di Tajikistan," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Para pemain langsung menjalani pemusatan latihan di Tajikistan mulai pekan depan," ujarnya.