Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persib Siap Perbaiki Tiga Kekurangan Utama Timnya di Liga 1 2021

By Rinaldy Azka Abdillah - Sabtu, 9 Oktober 2021 | 17:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts siap perbaiki kekurangan timnya selama tampil di series satu Liga 1 2021.

Pelatih asal Belanda tersebut menyebutkan bahwa sebetulnya ada tiga kekurangan utama Persib Bandung yang harus diperbaiki.

Mengingat pada series satu Persib Bandung tampil kurang meyakinkan.

Dari enam laga yang dijalani, Persib Bandung hanya mencatatkan dua kemenangan.

Baca Juga: Lepas Genta Alparedo ke Timnas U-23 Indonesia, Begini Harapan Semen Padang FC

Sedangkan sisa pertandingan yang dijalani Supardi Nasir cs berakhir dengan hasil imbang.

Atas dasar itu perbaikan harus segera dilaksanakan jika ingin tampil lebih baik lagi.

Belum lagi tekanan para suporter yang meminta Persib Bandung lebih baik lagi menjadi sebuah lecutan agar permasalahan yang ada segera terselesaikan.

Menurut Robert Rene Alberts, masalah pertama yang harus diperbaiki ialah gol.

Baca Juga: RANS Cilegon FC Bertekad Maksimalkan Setiap Laga dengan Tiga Poin

Seperti diketahui selama ini gol yang dicetak oleh Persib Bandung semuanya berasal dari para gelandang yang ada.

Hingga pekan keenam para penyerang Persib Bandung belum bisa mencetak gol.

Lalu yang kedua adalah antisipasi umpan panjang lawan.

Pasalnya selama ini Persib Bandung kecolongan oleh umpan panjang ke pertahanan.

Baca Juga: Pemain Timnas U-23 Indonesia Doakan Persis Menangkan Duel Klasik yang Syarat akan Gengsi

Akibat umpan panjang itu Persib Bandung harus kebobolan dua gol.

"Yang pertama adalah gol, kedua umpan panjang ke pertahanan yang menyebabkan kami kemasukan dua kali," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Tribunnews, Sabtu (9/10/2021).

Dan yang terakhir adalah agresifitas pemain dalam bermain.

Robert Rene Alberts menilai selama ini para pemainnya masih kurang agresif sehingga mendapatkan hasil empat kali imbang.

Baca Juga: Ada Bagus Kahfi, Ini Daftar 33 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2022

"Yang ketiga adalah pendekatan lebih agresif di pertandingan,” jelasnya.

Apalagi di laga perdana series kedua, Persib Bandung akan menghadapi lawan tangguh.

Lawan yang dihadapi Persib Bandung adalah Bhayangkara FC.

Jika ketiga kelemahan yang ada belum diperbaiki, tentunya akan menjadi tanda bahaya untuk Persib Bandung yang bisa saja dikalahkan oleh Bhayangkara FC nanti.

Baca Juga: Ada Pemain Naturalisasi Bidikan Persija, Timnas Singapura Kerahkan 27 Pemain untuk Piala AFF 2020

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P