Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, merasa akan ada yang aneh jika Jorginho tak memenangi Ballon d'Or.
Majalah France Football akhirnya kembali menggelar acara penghargaan pemain terbaik di dunia atau Ballon d'Or pada 2021.
Penghargaan tersebut sempat ditiadakan pada 2020 akibat pandemi COVID-19.
Namun, Ballon d'Or akan kembali dilaksanakan pada tahun ini dan pemenangnya bakal diumumkan pada 29 November mendatang.
France Football telah merilis 30 kandidat yang bakal mendapat gelar Ballon d'Or 2021, Jumat (8/10/2021) malam WIB.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Catat Rekor Penampilan Eropa, Masih di Bawah Rekor Dunia Milik Legenda Malaysia
Gelandang bertahan Chelsea dan timnas Italia, Jorginho, menjadi salah satu kandidat kuat untuk memenangi penghargaan Ballon d'Or tahun ini.
Hal itu tak terlepas dari penampilan apik Jorginho bersama Chelsea dan timnas Italia.
Bersama Chelsea, Jorginho berhasil mencatatkan 7 gol dan 1 assist dalam 28 pertandingan di Liga Inggris musim 2020-2021.
Selain itu, Jorginho berperan penting dalam keberhasilan The Blues memenangi Liga Champions 2020-2021 dan Piala Super Eropa 2021.
Jorginho juga tampil apik kala membawa Italia meraih gelar EURO 2020.
Berkat raihan trofi tersebut, Roberto Mancini menilai bahwa Jorginho merupakan pemain yang paling pantas untuk menjadi pemenanng Ballon d'Or 2021.
Menurut Mancini, tak ada pemain lain yang berhasil menyamai prestasi gelandang berusia 29 tahun itu selama setahun terakhir.
Baca Juga: Lionel Messi Bersyukur Rekan Setimnya di PSG Membantunya untuk Beradaptasi
"Mereka ada di sana karena mereka bagus, bukan karena saya," kata Mancini seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Menurut saya, Jorginho seharusnya memenangi Ballon d'Or."
"Dia telah memenangi segalanya dan sangat pantas mendapatkannya."
"Akan tampak aneh jika dia tak memenanginya," tutur eks juru taktik Manchester City itu menambahkan.