Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tinggal Tahun Depan Lihat Neymar di Piala Dunia, Brasil Harus Juara

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 10 Oktober 2021 | 23:15 WIB
Penyerang timnas Brasil, Neymar bersiap hadapi timnas Argentina pada final Copa America 2021. (TWITTER.COM/PARISFANSFR)

BOLASPORT.COM - Penyerang andalan timnas Brasil, Neymar, mengeluarkan pernyataan mengejutkan bahwa Qatar 2022 akan menjadi Piala Dunia terakhirnya.

Masih berusia 29 tahun, Neymar adalah bintang nomor satu timnas Brasil saat ini.

Mencetak 69 gol dalam 113 penampilan, Neymar sebelum ini sudah pernah tampil di Piala Dunia 2014 dan 2018.

Neymar juga sudah di ambang mengantar Brasil lolos ke Piala Dunia 2022 karena Selecao sedang mantap memimpin klasemen kualifikasi zona Conmebol.

Akan tetapi, kepada DAZN, Neymar malah menyatakan bahwa Qatar 202 akan menjadi penampilan terakhirnya di pentas Piala Dunia.

Baca Juga: Sambil Tertawa, Lionel Messi Ungkap Perbedaan Trio MSN dan Trio MNM secara Detail

"Saya pikir itu (Qatar 2022) akan menjadi Piala Dunia terakhir saya," ujar Neymar.

"Setelah turnamen itu, saya tidak tahu apakah masih memiliki kekuatan mental."

"Jadi, saya akan melakukan semua yang mungkin untuk berada dalam kondisi terbaik dan memenanginya untuk negara saya."