Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Taiwan - Satu Permintaan Shin Tae-yong

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 11 Oktober 2021 | 13:50 WIB
Pemain timnas Indonesia, Ramai Rumakiek saat menghadapi Taiwan di Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (7/10/2021). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Berikut link live streaming timnas Indonesia versus timnas Taiwan dalam leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia menatap leg kedua play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Taiwan dengan kepala tegak.

Seperti diketahui, timnas Indonesia punya modal apik lantaran berhasil menang 2-1 pada leg pertama, Kamis (7/10/2021).

Laga leg kedua ini akan digelar di lokasi yang sama, yakni Stadion Chang Arena, Buriram, Thailand, tepat malam nanti, Senin (11/10/2021) pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: Uber Cup 2020 - Tidak Biasa, Beberapa Wakil Indonesia Peringkatnya Lebih Rendah daripada Wakil Prancis

Pertandingan tersebut akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan Vidio.com.

Pertandingan antara timnas Indonesia dan Taiwan juga bisa disaksikan melalui live streaming di Facebook Asosiasi Sepakbola Taiwan (CTFA).

Ada pun link live streaming pertandingan bisa diakses melalui artikel ini.

Jelang pertandingan, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, punya satu permintaan kepada anak asuhnya.

Baca Juga: Kutukan Berlanjut, Luis Suarez Melempem di Rumah Lionel Messi

Shin Tae-yong meminta supaya Evan Dimas Cs bisa mencetak banyak gol ke gawang timnas Taiwan.

Penyebabnya karena timnas Taiwan bisa mencetak satu gol tandang ke gawang Indonesia dalam leg pertama.

"Saya akan persiapkan tim ini sebaik mungkin untuk mendapatkan kemenangan," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers sebelum laga.

"Saya berpesan kepada pemain agar berani dan percaya diri supaya lebih banyak mencetak gol daripada pertandingan kemarin."

Baca Juga: Louis van Gaal Bela Ronald Koeman, Sebut Barcelona Sering Salahkan Pelatih Asing saat Terpuruk

CTFA
Pemain timnas Taiwan, Hsu Heng-pin, saat mencetak gol ke gawang timnas Indonesia dalam leg pertama play-off Kualifikasi Piala Asia 2023, Kamis (7/10/2021).

"Saya akan memberi semangat kepada pemain untuk leg kedua nanti," ucap Shin Tae-yong.

Di satu sisi, satu gol tandang timnas Taiwan itu menjadi kerugian yang cukup berarti bagi timnas Indonesia.

Jika skuad Garuda kalah dengan skor 0-1 dalam laga malam nanti, maka pupus sudah asa untuk lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2023.

Hal itulah yang akan dimanfaatkan oleh pelatih timnas Taiwan, Yeh Hsien-chung.

Baca Juga: Gol Kylian Mbappe Kontroversial, Para Pemain Spanyol Ramai-ramai Kecam Keputusan Wasit

"Permainan kami sudah seperti apa yang kami siapkan sebelum pertandingan dan mendapatkan gol sesuai dengan skeman kami melalui tendangan bebas," ucap Yeh Hsien-Chung dilansir BolaSport.com dari laman resmi CTFA.

"Saya melihat suasana kebersamaan pemain sangat kompak setibanya di Thailand."

"Mereka tidak terpengaruh dengan dua gol yang sudah dicetak oleh Indonesia dan akhirnya mereka bisa mencetak satu gol tandang," tambahnya.

"Kami mampu mencetak gol tandang yang datang pada akhir laga, namun berharga. Kami akan bersiap untuk pertandingan berikutnya dan berusaha untuk menang serta terus melaju," kata Yeh Hsien-Chung dilansir dari Taipei Times.

Berikut link live streaming timnas Indonesia versus Taiwan:

LINK

LINK

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P