Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tuntutan Gaji Tinggi Bikin Franck Kessie Batal Khianati AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 13 Oktober 2021 | 05:15 WIB
Franck Kessie batal berkhianat dari AC Milan setelah tuntutan gaji tinggi menggagalkan kepindahannya ke Inter Milan. (TWITTER.COM/TGOALPOST)

BOLASPORT.COM - Franck Kessie batal berkhianat dari AC Milan setelah tuntutan gaji tinggi menggagalkan kepindahannya ke Inter Milan.

Masa depan Franck Kessie di AC Milan masih menjadi topik hangat dalam beberapa pekan terakhir.

Negosiasi kontrak baru antara Franck Kessie dan AC Milan tak kunjung mendapat titik temu.

Padahal kontrak yang dimiliki oleh Kessie saat ini bakal selesai pada akhir musim 2021-2022.

Baca Juga: Liverpool Tak Perlu Datangkan Pemain Baru pada Januari dengan Satu Syarat

Pihak Kessie dan Milan belum mencapai kata sepakat lantaran perbedaan masalah gaji.

I Rossoneri telah menawari Kessie kontrak baru dengan gaji mencapai 6,5 juta euro (sekitar Rp 106 miliar) per tahun.

Namun, gelandang asal Pantai Gading tersebut bersikukuh meminta gaji anyar lebih tinggi dengan nominal 8 juta euro (sekitar Rp 131 miliar) per tahun.

Hal itu didasari oleh kontribusi besar Kessie selama dua musim terakhir bermain untuk Milan di Liga Italia.

Baca Juga: Olivier Giroud Ngaku Lebih Sulit Tinggalkan Chelsea daripada Arsenal