Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hat-trick ke-10 Cristiano Ronaldo di kancah internasional membawa timnas Portugal menang, sedangkan timnas Inggris ditahan imbang Hungaria.
Timnas Portugal melawan timnas Luksemburg dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Estadio Algarve, Selasa (12/10/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Dilansir BolaSport.com dari WhoScored, timnas Portugal memang tampil mendominasi di sepanjang laga.
Cristiano Ronaldo cs mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 55,1 persen.
Dari segi peluang, Portugal mempunyai 21 kesempatan yang 11 diantaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Luksemburg memiliki 3 peluang dengan dua tembakan menuju ke gawang.
Timnas Portugal menekan Luksemburg sejak menit pertama.
Hasilnya, Portugal unggul cepat melalui sepakan penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-8.
Baca Juga: Liverpool Tak Perlu Datangkan Pemain Baru pada Januari dengan Satu Syarat
Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-13 .
Lagi-lagi, striker berusia 36 tahun itu mencetak gol melalui titik putih setelah dia dilanggar oleh kiper Luksemburg, Anthony Moris, di kotak terlarang.
Gelandang milik Manchester United, Bruno Fernandes, membawa Portugal menjauh lewat golnya pada menit ke-17.
Proses gol berawal dari aksi Bernardo Silva yang mengirimkan umpan ke Fernandes di dalam kotak penalti tim tamu.
GOLOOOOOOOOOOOOOOO!!! BRUNÃO!!!! BRUNO FERNANDES FAZ O 3-0!!!#PORLUX | 3-0 | #VamosComTudo pic.twitter.com/JeZswQW47l
— Portugal (@selecaoportugal) October 12, 2021
Fernandes kemudian melepaskan tembakan dengan kaki kanannya ke arah tengah bawah gawang Luksemburg. Portugal unggul 3-0.
Skor 3-0 untuk keunggulan Portugal bertahan hingga babak pertama selesai.
Baca Juga: Olivier Giroud Ngaku Lebih Sulit Tinggalkan Chelsea daripada Arsenal
Babak kedua dimulai, skuad besutan Fernando Santos tak mengendurkan intensitas pertandingan.
Portugal kembali menambah pundi-pundi golnya melalui tandukan Joao Palhinha (69').
Ronaldo sukses mencatatkan hat-trick setelah berhasil mencetak gol dengan kepalanya pada menit ke-87.
???? International hat-tricks for Cristiano Ronaldo ???? pic.twitter.com/ydUDlSNjgp
— B/R Football (@brfootball) October 12, 2021
Bermula dari Ruben Neves, yang mengirimkan umpan lambung ke dalam kotak penalti, Ronaldo kemudian menanduk bola ke arah kiri bawah gawang Luksemburg.
Hat-trick Ronaldo tersebut merupakan yang ke-10 bersama timnas Portugal di kancah internasional.
Baca Juga: Sebelum Teken Kontrak Baru, Raheem Sterling Butuh Kepastian dari Pep Guardiola
Skor 5-0 untuk kemenangan Portugal bertahan hingga wasit Benoit Bastien meniupkan peluit tanda berakhirnya babak kedua.
Dengan kemenangan ini, Portugal berada di posisi kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa dengan torehan 16 poin dari enam pertandingan.
Portugal terpaut satu poin dari timnas Serbia yang berada posisi puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 17 poin dari 7 laga.
Di pertandingan lain, timnas Inggris ditahan imbang oleh timnas Hungaria dengan skor 1-1.
Baca Juga: Raphael Varane Cedera, Manchester United Alami Darurat Bek Tengah
Berikut hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa pada Selasa (12/10/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB: