Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Incaran Sejumlah Klub Top Eropa, Erling Haaland Diperingatkan Soal Satu Hal

By Sandi Lathunusa - Kamis, 14 Oktober 2021 | 08:30 WIB
Erling Halaand jadi incaran sejumlah klub top Eropa, bek Borussia Dortmund, Mats Hummels, memperingatkan soal satu hal. (TWITTER.COM/ERLINGHAALAND)

BOLASPORT.COM - Erling Halaand jadi incaran sejumlah klub top Eropa, bek Borussia Dortmund, Mats Hummels, memperingatkan soal satu hal.

Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, merupakan salah satu pemain terbaik saat ini.

Sejak didatangkan dari RB Salzburg pada 1 Januari 2020, Haaland langsung menjadi mesin gol untuk Borussia Dortmund.

Kala itu, Borussia Dortmund memboyong Haaland dengan biaya senilai 20 juta euro atau sekitar Rp 329 miliar.

Selama membela Borussia Dortmund, striker asal Norwegia itu telah menorehkan 68 gol dan 19 assist dalam 67 pertandingan di lintas kompetisi.

 

Sementara di Bundesliga musim 2021-2022, Haaland membukukan tujuh gol dan empat assist dalam lima laga.

Selain itu, Haaland juga sukses mempersembahkan trofi DFB Pokal.

Akibat performa apiknya, Haaland diminati oleh sejumlah klub top Eropa.

Baca Juga: Kalau Mau Juara Bersama Man United, Paul Pogba Harus Tampil Gacor seperti di Timnas Prancis