Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Newcastle United diperkirakan baru bisa menjuarai Liga Inggris 10 tahun lagi, meskipun sudah menjadi klub sultan anyar.
Newcastle United baru saja secara resmi menjadi klub kaya baru di Liga Inggris musim ini.
Hal itu terjadi setelah putra mahkota Kerajaan Arab Saudi, Mohammed bin Salman, mengambil alih kepemilikan Newcastle United dari Mike Ashley.
Mohammed bin Salman membeli 80 persen saham Newcastle United melalui Saudi Arabian Public Investment Fund (PIF).
Biaya yang dikeluarkan PIF untuk membeli Newcastle United adalah sebesar 350 juta euro atau sekitar Rp5,75 triliun.
Baca Juga: Newcastle United Bajak Juventus, Inter Milan, dan AC Milan, Liga Inggris Bakal Beraroma Serie A
Dengan pengambilalihan itu, Newcastle United telah secara resmi menjadi klub dengan pemilik terkaya di Liga Inggris saat ini.
Bahkan, kekayaan Mohammed bin Salman mengalahkan pemilik Manchester City, Sheikh Manshour.
Pasalnya, kekayaan Mohammed bin Salman ditaksir berjumlah 13 kali lipat dibandingkan Sheikh Manshour.
Newcastle United pun diperkirakan akan segera merombak skuadnya dan menjadi tim bertabur bintang yang baru.
Dengan uang yang sangat banyak itu, The Magpies juga diprediksi akan bisa bersaing di papan atas Liga Inggris.
Baca Juga: Posisi Solskjaer di Man United Bisa Terancam Jika Newcastle United Datangkan Pelatih Top
Namun, hal itu nampaknya tidak akan langsung terjadi pada satu atau dua tahun mendatang.
Pakar keuangan sepak bola Inggris, Dr. Tom Bason, menyampaikan bahwa Newcastle United tidak akan bisa langsung menjadi juara Liga Inggris.
Menurut Bason, uang bukan menjadi jaminan untuk bisa menjadi juara Liga Inggris dalam waktu singkat.
Banyak hal yang perlu diperhatikan, termasuk fasilitas latihan dan berbagai penunjang performa klub.
"Ya, itu tidak akan mudah. Kami telah melihat banyak klub dalam beberapa tahun terakhir menghabiskan banyak uang dan tidak mencapai empat besar. Everton, misalnya, dan uang bukanlah jaminan kesuksesan," ucap Bason, seperti dikutip BolaSport.com dari Sportbible.
Baca Juga: Perekrutan Mbappe Cuma Mimpi, Newcastle United Disarankan Tampung Para Pemain Pinggiran
"City dan Chelsea punya uang, tetapi mereka juga memiliki infrastruktur yang sangat baik di dalam klub yang membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk mereka bangun," lanjut Bason.
Bason juga menegaskan bahwa Newcastle United mungkin baru akan menjadi juara Liga Inggris dalam 10 tahun ke depan.
"Jadi, dalam hal permainan dan manajemen keuangan mereka di dalam klub, itu bukan sesuatu yang datang dalam semalam," kata Bason.
????️ "The estimate has put them at about 10 times richer than Manchester City's owners."
Football Finance Expert Dr Tom Bason talks about what the future looks like for Newcastle as the new owners will make it the richest football club in the world. pic.twitter.com/408b1wYgZO
— Sky Sports News (@SkySportsNews) October 12, 2021
"Dalam 10 tahun, tentu layak jika mereka mulai menempatkan blok bangunan yang tepat sekarang," tutur Bason mengakhiri.
Newcastle United tentu akan bersaing dengan klub-klub besar Liga Inggris lainnya untuk ke depannya.
Baca Juga: Jadi Klub Sultan, Newcastle Mau Borong 4 Pemain Manchester United
Tak hanya mengeluarkan banyak uang untuk membeli pemain, The Magpies juga harus meningkatkan pendapatan mereka demi menjaga stabilitas keuangan klub.
"Pada akhirnya, jika Newcastle ingin menghabiskan banyak uang, mereka perlu meningkatkan pendapatan klub," ujar Bason.