Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Liverpool dipastikan bakal menurunkan kiper debutan pada laga melawan Watford menyusul absennya Alisson Becker.
Liverpool bertandang ke markas Watford, Stadion Vicarage Road, pada laga pekan ke-8 Liga Inggris 2021-2022, Sabtu (16/10/2021) pukul 18.30 WIB.
Pertandingan antara Watford dan Liverpool bakal menjadi debut Claudio Ranieri.
Claudio Ranieri diangkat menjadi pelatih anyar Watford menggantikan posisi Xisco Munoz.
Baca Juga: Brentford Vs Chelsea - Misi The Blues Kejar Rekor Spesial di Kandang The Bees
Saat ini, Watford masih tertahan di peringkat ke-15 di klasemen Liga Inggris dengan perolehan tujuh poin dari tujuh pertandingan.
Sementara itu, Liverpool bertengger di peringkat kedua dengan koleksi 15 poin dari tujuh laga.
Bertandang ke markas The Hornets, The Reds masih menjadi satu-satunya klub di Liga Inggris 2021-2022 yang belum tersentuh kekalahan.
Oleh karena itu, pasukan Juergen Klopp berupaya untuk mempertahankan momentum.
Baca Juga: Betah di Real Madrid, Luka Modric Impikan Kontrak Baru 1 Tahun Lagi
Namun, Juergen Klopp tidak bisa menurunkan skuadnya secara lengkap lantaran Alisson Becker tidak bisa beraksi melawan Watford.
Alisson Becker baru saja memperkuat timnas Brasil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan.
⭐ ???????????????? ???????????????? ⭐
The Reds to take on @WatfordFC this afternoon ???? #WATLIV
— Liverpool FC (@LFC) October 16, 2021
Sebagai gantinya, Klopp memasang Caoimhin Kelleher di bawah mistar gawang Liverpool.
Artinya, Caoimhin Kelleher bakal melakoni debutnya bersama Liverpool di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: Soal Masa Depan Bocah Nakal, Presiden Barcelona Bilang Begini
Adapun selain Alisson, Fabinho juga dipastikan absen karena baru saja membela timnas Brasil di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Posisi Fabinho bakal diisi oleh Naby Keita yang tampil melengkapi trio gelandang bersama Jordan Henderson dan James Milner.
Untuk lini depan, Klopp memercayakan trisula maut Firmansah yang diisi oleh Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah.
Berikut susunan pemain Watford dan Liverpool yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League:
Watford (4-4-1-1): 1-Ben Foster; 21-Kiko, 5-Willian Troost-Ekong, 15-Craig Cathcart, 3-Danny Rose; 23-Ismaila Sarr, 33-Juraj Kucka, 19-Moussa Sissoko, 11-Adam Masina; 29-Juan Hernandez; 25-Emmanuel Dennis
Pelatih: Claudio Ranieri
Liverpool (4-3-3): 62-Caoimhin Kelleher; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson; 7-James Milner, 14-Jordan Henderson, 8-Naby Keita; 11-Mohamed Salah, 9-Roberto Firmino, 10-Sadio Mane
Pelatih: Juergen Klopp
Wasit: Jonathan Moss