Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo diklaim merasa kecewa atas keputusan pelatihnya di Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.
Ole Gunnar Solskjaer menuai perdebatan akibat mencadangkan Cristiano Ronaldo saat Manchester United bermain imbang 1-1 dengan Everton pada matchday ketujuh Liga Inggris 2021-2022.
Dalam duel yang berlangsung di Old Traford, Sabtu (2/10/2021), CR7 baru masuk lapangan saat menit ke-57.
Ini menjadi kali pertama dia menjadi pemain cadangan sejak balik ke Setan Merah.
Ronaldo tak pernah absen dari daftar starter United dalam enam partai sebelumnya melawan Newcastle United, Young Boys, West Ham United (dua kali), Aston Villa, dan Villarreal.
Baca Juga: Dalam Kondisi Bete, Ronaldo Dipaksa Lakukan Hal Ini oleh Solskjaer
Gara-gara hasil seri kontra Everton dan tak bisa mencetak gol, Ronaldo terlihat kesal selepas peluit akhir dibunyikan.
Solskjaer berdalih bahwa keputusan tersebut diambil demi menjaga kebugaran pemain karena kompetisi masih panjang.
Namun, alasan sang nakhoda tak bisa menghapuskan kekecewaan Ronaldo.
"Ronaldo sangat kecewa berada di bangku cadangan," kata seorang sumber internal Manchester United seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun.
"Ole menduga Ronaldo lelah setelah pertandingan melawan Villarreal. Jadi, dia memutuskan untuk menerjunkan Ronaldo pada awal babak pertama."
Baca Juga: Mohamed Salah Kesurupan Roh Lionel Messi, 3 Bek Watford Keok
"Namun, Ronaldo akan memberi tahu Solskjaer kapan dirinya bugar dan siap bermain. Dia ingin tampil dalam setiap partai liga," ucap sumber serupa.
Dalam laga terakhir melawan Leicester City, Sabtu (16/10/2021), Ronaldo kembali masuk susunan starter Manchester United.
Namun, dia tak mampu menghindarkan timnya dari kekalahan 2-4.