Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kunci Sukses PSM Makassar Buat Bali United Rasakan Kekalahan Perdana

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 17 Oktober 2021 | 20:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 5 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, menilai kerja keras timnya pantas mendapatkan tiga poin saat bertanding melawan Bali United.

PSM Makassar berhasil mengalahkan Bali United dengan skor 2-1 pada pertandingan pekan ketujuh di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (17/10/2021).

Gol Juku Eja dicetak oleh debut pemain muda mereka, Azka Fauzi pada menit ke-66 dan Serif Hasic lewat tendangan penalti (77').

Dua menit berselang, Bali United memperkecil ketinggalan lewat gol dari Ilija Spasojevic yang berhasil melaksanakan tugas dengan baik sebagai eksekutor penalti.

Baca Juga: Legenda Man United Jelaskan Satu Hal soal Conte yang Tidak Akan Jadi Pelatih Setan Merah

Kemenangan PSM Makassar tidak lepas dari kedua pemain sayapnya yang berhasil beberapa kali menyulitkan lini belakang Bali United.

Kedua pemain mereka, Yacob Sayuri dan Ilham Udin Armaiyn menjadi ancaman selain umpan-umpan terukur dari Wiljan Pluim di area pertahanan skuad Serdadu Tridatu.

Baca Juga: Juventus Vs AS Roma - Duel Hebat yang Kerap Dibumbui Kontroversi

Pemainnya tampil maksimal dan mendapatkan kemenangan, pelatih PSM Makassar, Milomir Seslija, mengapresiasi semua pemainnya.

Pelatih yang biasa disapa Milo ini menilai jika Wiljan Pluim dkk mempersiapkan pertandingan ini dengan maksimal.

"Kita memang mempersiapkan diri dengan baik dan kita bisa lihat enargi yang diberikan anak asuh saya, saya berterima kasih kepada anak asuh saya atas perjuangan pemain saya."

"Saya katakan kepada pemain bahwa kita harus percaya dengan kerja keras, ini akan membuahkan hasil," kata Milo pada konfrensi pers setelah laga melawan Bali United.

Baca Juga: Final Thomas Cup 2021 - Menang , Anthony Bawa Keunggulan Indonesia

Milo menilai jika hasil ini merupakan kerja keras timnya untuk bangkit.

Skuad Juku Eja pada dua pertandingan terakhir menerima satu kekalahan dari satu hasil imbang.

Sehingga, mereka sempat menjadi sorotan karena penampilan yang tidak konsisten pada seri pertama.

Baca Juga: Wawan dan Pacheco Bersitegang, Pelatih Bali United Buka Suara

Pelatih berpaspor Bosnia-Hersegovina ini menjelaskan jika timnya terus mengalami perkembangan.

Dengan waktu persiapan yang ada, mereka bisa memaksimalkan dan pada pertandingan melawan Bali United adalah hasil dari usaha tersebut.

"Tujuh hari kita mempersiapkan diri dan memberikan kerja keras setiap latihan yang kita lakoni dan kita mengalahkan salah satu tim terbaik di liga ini."

"Itu memperlihatkan bahwa tiap waktunya kita semakin membaik dan semakin kuat, saya bangga menjadi pelatih tim ini, mereka kerja keras dan mereka harusnya dihadiahi tiga poin," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P