Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Harry Kane kini mendekati rekor gol tandang legenda Manchester United usai berhasil pecah telur bersama Tottenham Hotspur.
Tottenham Hotspur berhadapan dengan Newcastle United dalam pertandingan pekan ke-8 Liga Inggris 2021-2022.
Bertandang ke Stadion St. James' Park, Minggu (17/10/2021) waktu setempat, Tottenham Hotspur sukses melibas Newcastle United dengan skor 3-2.
Dalam pertandingan tersebut, Harry Kane berhasil pecah telur dengan menyumbangkan sebiji gol untuk Tottenham Hotspur.
Juru gedor berusia 28 tahun tersebut mencetak golnya pada babak pertama, tepatnya menit ke-22.
Baca Juga: Cetak Gol Hoki, Si Anak Hilang: Yang Penting Juventus Menang!
Memanfaatkan umpan terobosan Pierre-Emile Hojbjerg, Harry Kane lolos dari jebakan offside dan melepaskan tendangan lob ke gawang Newcastle United.
Bola hasil sepakan Harry Kane merobek jala Newcastle setelah meluncur di atas kepala kiper Karl Darlow.
Ini merupakan gol perdana Harry Kane di Liga Inggris 2021-2022.
Sebelumnya, Kane gagal mencetak gol maupun assist dalam enam pertandingan di Liga Inggris musim ini.
Selain itu, gol ke gawang Newcastle juga membuat Kane menjadi pencetak gol tandang terbanyak kedua di Liga Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Joe, Kane tercatat telah membukukan 88 gol tandang dari 123 laga Premier League.
Catatan tersebut unggul 1 gol atas torehan legenda Newcastle, Alan Shearer.
Alan Shearer menempati tangga ketiga sebagai pencetak gol tandang terbanyak di Liga Inggris dengan raihan 87 gol.
Baca Juga: Napas Kuda Jonatan Christie, Tanding 6 Jam Pun Dilakoni Demi Indonesia Juara Thomas Cup 2020
Torehan Kane pun kian mendekati rekor legenda Manchester United, Wayne Rooney.
Wayne Rooney hingga kini masih tercatat sebagai raja gol tandang di kompetisi tertinggi Negeri Ratu Elizabeth II lewat raihan 94 gol dari 243 pertandingan.
88 - Harry Kane has scored 88 goals in 128 away games in the Premier League, now the outright second-most of any player:
— OptaJoe (@OptaJoe) October 17, 2021
94 in 243 - Wayne Rooney
> 88 in 128 - Harry Kane <
87 in 219 - Alan Shearer
85 in 305 - Frank Lampard
83 in 206 - Andrew Cole
Railcard. pic.twitter.com/jXu3wtWNo4