Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, mengincar pencapaian tinggi pada Denmark Open 2021.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi salah satu andalan Indonesia untuk merebut gelar juara pada Denmark Open 2021 yang berlangsung mulai pekan ini.
Tak sekadar karena status sebagai pasangan unggulan, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti memiliki catatan apik di Denmark Open 2021.
Denmark Open pada 2019 menjadi panggung pembuktian Praveen/Melati ketika mereka akhirnya merengkuh gelar pertama mereka di turnamen internasional.
Baca Juga: Denmark Open 2021 - Luar Biasa, Indonesia Punya Wakil Unggulan Paling Banyak
Titel Denmark Open makin bernilai bagi Praveen/Melati karena diraih beberapa pekan setelah Ucok, sapaan akrab Praveen, tersandung kasus indisipliner.
Praveen/Melati bahkan berhasil mengalahkan dua pasangan terkuat asal China dalam perjalanan mereka menyabet gelar juara.
Ditambah dengan titel French Open 2019 dan All England Open 2020, Praveen/Melati mendapat reputasi sebagai jagoan turnamen Eropa.
Pembuktian akan kembali menjadi tema perjuangan pasangan yang sering digoda dengan panggilan Honey Couple pada Denmark Open 2021.
Baca Juga: Menpora Minta Maaf Indonesia Mesti Rayakan Gelar Thomas Cup 2020 Tanpa Bendera Merah Putih
Praveen/Melati sedang berada dalam tekanan karena pencapaian yang kurang memuaskan dalam beberapa bulan terakhir.
Mereka dinilai tampil di bawah level performa saat Olimpiade Tokyo 2020 kendati Praveen beralasan dirinya kurang fit karena terpapar Covid-19.
Terkini, pasangan peringkat empat dunia itu turut menjadi kambing hitam atas kekalahan tim Indonesia dari Malaysia pada perempat final Sudirman Cup 2021.
Praveen/Melati kalah di laga penentuan dari Hoo Pang Ron/Cheah Yee See yang di atas kertas tidak difavoritkan untuk menang.
Baca Juga: Cukup Sehari Saja Euforia Juara Thomas Cup, Indonesia Kembali Buru Gelar Lain pada Denmark Open 2021
Saat berbicara di mixed zone setelah pertandingan Indonesia vs Malaysia, Praveen menyatakan siap membuktikan kualitasnya yang sebenarnya di Denmark Open.
"Banyak pengalaman dari perjalanan kami dari Olimpiade Tokyo dan Sudirman Cup," kata pemain jebolan PB Djarum tersebut.
"Kami juga bisa memetik banyak pelajaran buat nanti persiapan kami [tim Indonesia] di Thomas Cup di Denmark."
"Kami masih ada persiapan dan latihan buat nanti Denmark Open dan Prancis Open. Kami akan buktiin di sana sih," sambung Praveen.
Praveen/Melati akan memulai kiprah mereka di Denmark Open 2021 dengan menghadapi wakil tuan rumah, Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby, pada babak pertama.
Pertandingan Praveen/Melati vs Mikkelsen/Soby akan berlangsung pada Rabu (20/10/2021) di Odense Sports Park, Denmark.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Denmark Open 2021 - Marcus/Kevin Beraksi Hari Ini, Live di TVRI