Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Beberapa pembalap zaman dahulu juga langsung terjun ke kelas 500cc, kebanyakan pembalap asal AS seperti Kenny Roberts, Kevin Schwantz, sampai Nicky Hayden.
Tren merebut gelar juara dunia secara bertahap barangkali menjadi populer di era modern berkat kesuksesan Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez.
Quartararo tak perlu berkecil hati. Gagal memenangi kejuaraan kategori di bawah MotoGP juga tidak mengecilkan kualitas seorang pembalap.
Casey Stoner buktinya.
Juara dunia MotoGP dua kali tersebut masih dinilai sebagai pembalap paling bertalenta kendati pencapaiannya di kelas 125cc dan 250cc tidak istimewa.
"Stoner adalah salah satu pembalap paling bertalenta dan paling sulit dikalahkan," kata Rossi, dalam wawancara dengan BT Sports.
"Bagi saya, ketika berbicara soal talenta murni, [Stoner] tidak terkalahkan," sambung juara dunia kelas 125cc, 250cc, dan 500cc/MotoGP itu.
Daftar Pembalap yang Meraih Gelar Juara Dunia Pertama di Kelas 500cc/MotoGP
Leslie Graham, Umberto Masetti, Libero Liberati, Barry Sheene, Kenny Roberts, Marco Lucchinelli, Franco Uncini, Freddie Spencer, Wayne Gardner, Eddie Lawson, Wayne Rainey, Kevin Schwantz, Mick Doohan, Kenny Roberts Jr, Nicky Hayden, Casey Stoner
Baca Juga: Chapeau, 11 Ribu Topi Disiapkan untuk Balapan Kandang Terakhir Valentino Rossi di MotoGP