Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Emilia Romagna 2021 - Valentino Rossi Kerja Keras Demi Kompetitif

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 19 Oktober 2021 | 21:00 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada balapan MotoGP Styria 2021 di Red Bull Ring, Minggu (8/8/2021). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, berlatih dengan keras supaya bisa tampil kompetitif jelang MotoGP Emilia Romagna 2021.

Balapan kandang kembali dirasakan oleh Valentino Rossi pada seri ke-16 sebelum berpisah dari MotoGP.

Sirkuit Misano akan digunakan untuk kedua kalinya mengadakan perlombaan MotoGP 2021 dalam rangkaian yang berlangsung 22-24 Oktober mendatang.

Dalam balapan kandang terakhir, sosok berjuluk The Doctor itu akan berusaha memberikan penampilan terbaik.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021 - Dalam Tempo 36 Menit, Kiprah Ruselli Selesai

Dia ingin mengukir kenangan indah di depan penggemarnya sendiri sebelum pensiun.

Demi mewujudkan harapan, Rossi memanfaatkan waktu dua minggu tanpa balapan setelah MotoGP Americas untuk latihan dan meningkatkan kemampuan fisik.

Juara dunia sembilan kali itu berusaha menjadi kompetitif supaya mampu mendulang beberapa poin di Misano.

Baca Juga: Hasil Denmark Open 2021 - Singkirkan Wakil Jepang, Rinov/Mentari Juga ke Babak Kedua

"Senang rasanya menjalani dua minggu tanpa balapan karena kami mempunyai beberapa kesibukan, termasuk bepergian ke Amerika Serikat, yang merupakan balapan yang sangat mentuntut kerja keras," ucap Rossi, dilansir BolaSport.com melalui rilis yang dipublikasikan Petronas Yamaha SRT.