Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong melihat ada beberapa evaluasi yang harus diperbaiki pasca timnas U-23 Indonesia menang 2-1 atas Tajikistan dalam laga ujicoba di Central Republican Stadium, Dushanbe, pada Selasa (19/10/2021).
Timnas U-23 Indonesia sukses memetik kemenangan 2-1 atas timnas U-23 Tajikistan dalam laga ujicoba yang digelar pada Selasa malam WIB.
Ini merupakan agenda persiapan timnas U-23 Indonesia jelang melakoni babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 yang akan digelar 27 dan 30 Oktober 2021.
Timnas U-23 Indonesia kebobolan lebih dulu pada menit ke-5.
Kesalahan lini belakang timnas U-23 Indonesia dalam membangun serangan berhasil dimanfaatkan oleh Tajikistan.
Sambil menjatuhkan diri, Shervoni Mabatshoev menjebol gawang Ernando Ari usai merebut bola dari pemain-pemain belakang timnas U-23 Indonesia. 1-0.
Sebelum babak pertama usai, Hanis Saghara mampu menyamakan kedudukan tepatnya pada menit ke-35.
Saghara mendapat operan dari sisi kanan, kemudian melewati satu pemain.