Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong melihat ada beberapa evaluasi yang harus diperbaiki pasca timnas U-23 Indonesia menang 2-1 atas Tajikistan dalam laga ujicoba di Central Republican Stadium, Dushanbe, pada Selasa (19/10/2021).
Timnas U-23 Indonesia sukses memetik kemenangan 2-1 atas timnas U-23 Tajikistan dalam laga ujicoba yang digelar pada Selasa malam WIB.
Ini merupakan agenda persiapan timnas U-23 Indonesia jelang melakoni babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 yang akan digelar 27 dan 30 Oktober 2021.
Timnas U-23 Indonesia kebobolan lebih dulu pada menit ke-5.
Kesalahan lini belakang timnas U-23 Indonesia dalam membangun serangan berhasil dimanfaatkan oleh Tajikistan.
Sambil menjatuhkan diri, Shervoni Mabatshoev menjebol gawang Ernando Ari usai merebut bola dari pemain-pemain belakang timnas U-23 Indonesia. 1-0.
Sebelum babak pertama usai, Hanis Saghara mampu menyamakan kedudukan tepatnya pada menit ke-35.
Saghara mendapat operan dari sisi kanan, kemudian melewati satu pemain.
Dengan kaki kanan, Pemain Persikabo 1973 itu meluncurkan tendangan roket dari luar kotak penalti.
Bola menghujam keras menuju pojok kanan atas penjaga gawang. 1-1.
Sementara itu, gol kemenangan timnas U-23 Indonesia tercipta pada menit ke-63.
Lewat serangan balik, Bagus Kahfi memberikan bola ke sisi kanan untuk Witan Sulaeman.
Winger Lechia Gdansk itu masuk hingga ke kotak penalti, lalu mengirim umpan ke tengah.
Bola diterima oleh Bagus Kahfi, kemudian penyerang Jong FC Utrecht itu dengan memutar badan melepaskan sepakan kaki kanan.
Bola gagal diantisipasi oleh kiper Tajikistan.
Kemenangan 2-1 atas Tajikistan jadi sinyal baik buat skuad timnas U-23 Indonesia sebelum menghadapi laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 sesungguhnya melawan Australia.
Walau begitu, Shin Tae-yong tetap melihat ada kekurangan pada timnya.
Satu yang dilihat Shin adalah terdapat beberapa pemain yang grogi.
Menurut Shin ini adalah hal yang wajar karena uji coba pertama.
Baca Juga: Benzema Jadi Pencetak Gol Terbanyak ke-4 Real Madrid, 161 Gol Lagi Pecahkan Rekor Cristiano Ronaldo
Selain itu, lingkungan seperti lapangan sintesis, cuaca Tajikistan hingga makanan juga jadi hal yang baru bagi pemain.
"Saya melihat karena ini uji coba pertama, jadi para pemain ada yang merasa grogi," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Apalagi pada pertandingan ini kita menggunakan lapangan sintetis dan memang beda lingkungan seperti makanan dan cuaca."
"Jadi memang masih dalam proses adaptasi," tambahnya.
Dalam pertandingan itu, Shin Tae-yong juga menekankan pemainnya untuk jangan mudah terpancing emosi.
"Kami akan terus perbaiki kekurangan dari tim ini," ucap Shin Tae-yong.
"Semoga di laga uji coba selanjutnya dapat lebih baik lagi dan puncaknya saat melawan Australia mendapatkan performa terbaik."
Baca Juga: Mick Doohan Sorot Kondisi Honda, Hilang Arah karena Marc Marquez Cedera
"Pada pertandingan ini juga kami tekankan pemain untuk bermain fair play, jadi tikak boleh terpancing emosi dan menghargai pemain lawan" imbuhnya.
Pada laga selanjutnya, timnas U-23 Indonesia bakal beruji coba lagi melawan Nepal pada 22 Oktober 2021 mendatang.
Sementara laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 melawan Australia bakal berlangsung 27 dan 30 Oktober 2021.