Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain bulu tangkis Indonesia, Jonatan Christie, memenangi pertandingan menegangkan pada babak pertama Denmark Open 2021.
Jonatan Christie mengalahkan Prannoy H.S (India) pada babak pertama Denmark Open 2021 di Odense Sports Park, Odense, Denmark, Rabu (20/10/2021).
Kemenangan ini Jonatan Christie melalui dua gim. Namun, persaingan berjalan cukup ketat dengan kedua pemain secara bergantian memimpin pertandingan.
Untungnya, Jonatan berhasil unggul pada poin-poin kritis. Kemenangan dua gim dia raih dengan skor 21-18, 21-19.
Baca Juga: Denmark Open 2021 - Rinov/Pitha Lega Bisa Singkirkan Yuki/Misaki
Jalannya Pertandingan
Jonatan dan Prannoy sama-sama bisa mencetak angka pada awal gim pertama sehingga skor sama kuat 1-1.
Namun Jonatan tertinggal Prannoy yang menciptakan keunggulan berkat empat poin beruntun. Skor berubah menjadi 1-5.
Tertinggal, Jonatan mencoba bangkit. Dia mampu menguasai pertandingan kembali dan mengejar ketertinggalan dengan mencetak tiga poin.
Perolehan Prannoy terus ditempel ketat oleh Jonatan meski pemain India itu masih unggul saat skor 5-6.
Baca Juga: Denmark Open 2021 - Greysia Polii Bersyukur Bisa Lakukan 'Comeback'
Jonatan akhirnya sukses menyamakan kedudukan. Pertandingan masih berjalan sengit dengan kedua pemain secara bergantian mencetak poin.
Jonatan memecah kebuntuan. Dia unggul 10-9 atas Prannoy sebelum kesalahan dari wakil India membuat Jonatan memimpin 11-9 saat jeda.
Selepas jeda interval, pukulan Jonatan yang terlalu lemah gagal menyeberang net sehingga membuat Prannoy mendapatkan poin.
Baca Juga: Denmark Open 2021 - Menanti Janji Pembuktian Praveen/Melati
Bola menyilang dari Jonatan yang melebar keluar membuat keadaan kembali imbang dengan skor 11-11.
Pertarungan sengit pun kembali tersaji. Jonatan dan Prannoy berbalas mencetak poin hingga skor sama kuat 13-13.
Jonatan mendapatkan momentum untuk menciptakan keunggulan setelah dua kesalahan beruntun dari Prannoy.
Namun, keunggulan Jonatan tidak bertahan lama setelah giliran dia yang gagal melakukan pengembalian sebanyak dua kali.
Baca Juga: Denmark Open 2021 - Luar Biasa, Indonesia Punya Wakil Unggulan Paling Banyak
Jonatan kembali memimpin berkat kesalahan dari Prannoy dalam melepaskan bola lob.
Smes keras dari Jonatan membuahkan game point dengan mengantongi keunggulan tiga poin. Skor 20-17 bagi keunggulan Jonatan.
Prannoy masih belum mau kalah. Dia menipiskan ketinggalan melalui smes keras yang masuk ke sisi kiri.
Jonatan membalas dengan menyamber bola tanggung dari Prannoy. Gim pertama dimenangi Jonatan dengan skor 21-18.
Baca Juga: Drawing Denmark Open 2021 - Potensi Wakil Berkurang karena Perang Saudara Terlalu Awal
Gim kedua dimulai dengan permainan di depan net yang dimenangkan Prannoy karena pengembalian Jonatan yang menyangkut.
Prannoy masih memimpin berkat smes yang masuk dan kesalahan dari Jonatan.
Jonatan berusaha mengejar lewat penempatan di depan net dan kesalahan Prannoy dalam pengembalian.
Jonatan akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 3-3 setelah antisipasi dari Prannoy kembali keluar lapangan.
Baca Juga: Thomas Cup 2020 - Jonatan Christie Dedikasikan Kemenangan Untuk Rakyat Indonesia
Prannoy dan Jonatan bergantian memimpin pertandingan hingga skor imbang lagi 7-7.
Kedua pemain beradu ketangkasan di depan net. Jonatan dua kali memenangkan poin untuk unggul 9-7.
Jonatan mampu mempertahankan keunggulannya hingga skor 11-8 menandai jeda interval gim kedua.
Selepas jeda, Prannoy mulai mengejar. Jonatan melebarkan jarak keunggulan lagi dengan skor 14-10.
Baca Juga: Juara Thomas Cup Sudah, Marcus Fernaldi Gideon Masih Punya 2 Impian Besar
Jonatan mulai mendominasi pertandingan. Dia melebarkan keunggulannya menjadi lima angka saat skor 16-11.
Dua kesalahan beruntun dilakukan Jonatan sehingga membuat Prannoy memperkecil ketertinggalan menjadi tiga poin.
Smes keras dari Jonatan yang menyangkut di net makin membuat Prannoy mendekatkan jarak poin.
Prannoy hanya berjarak 1 poin setelah bola melambung dari Jonatan keluar.
Baca Juga: Si Anak Rumahan, Rutinitas Jonatan Christie di Luar Lapangan Menurut Ayahnya
Jonatan untungnya kembali menemukan permainannya untuk menjaga keunggulannya. Skor berubah menjadi 17-15.
Jonatan melebarkan jarak lagi setelah memenangi reli dengan Prannoy. Smes keras dari Jonatan menghasilkan angka.
Jonatan kembali menambah poin setelah memenangi duel di depan net. Jonatan meninggalkan Prannoy dengan gap tiga angka saat skor 19-16.
Prannoy belum menyerah ketika mampu menipiskan margin skor kembali menjadi satu poin lagi.
Namun, Prannoy melakukan dua kesalahan beruntun sehingga memberi dua poin yang dibutuhkan Jonatan untuk mengunci kemenangan.
Baca Juga: Ketua KOI Siap Amankan Hak Indonesia Jadi Tuan Rumah Acara Olahraga Internasional