Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ronald Koeman ubah Gerard Pique jadi striker dan cetak gol, Barcelona tak lagi 0 poin di Grup E Liga Champions 2021-2022.
Barcelona menjamu Dynamo Kyiv dalam laga ketiga Grup E Liga Champions di Stadion Camp Nou, Rabu (20/10/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Barcelona memang tampil lebih mendominasi.
Baca Juga: Lihat Man United Pakai Formasi 4-2-4, Juergen Klopp Gosok 2 Tangan Siap Bantai 4-0 Hari Minggu
El Barca memimpin penguasaan bola dengan 59 persen.
Dari segi peluang, Barcelona memiliki 11 yang 3 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Dynamo Kyiv mempunyai 3 kesempatan, tetapi tak ada yang menuju ke gawang.
Menekan sejak awal pertandingan, Barcelona nyaris menciptakan gol pada menit ke-2.