Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Denmark Open 2021 - Fajar/Rian Buka Perjuangan, Jonatan Hadapi Momota

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 22 Oktober 2021 | 16:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, saat bertanding melawan wakil India, MR Arjun/Dhruv Kapila, pada babak kedua Denmark Open 2021 di Odense Sports Park, Odense, Kamis (21/10/2021). (MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO)

BOLASPORT.COM - Turnamen Denmark Open 2021 yang berlangsung di Odense Sports Park, Odense, Denmark, telah memasuki babak perempat final pada hari ini, Jumat (22/10/2021).

BolaSporter yang ingin menyaksikan rangkaian pertandingan babak delapan besar Denmark Open 2021 bisa menontonnnya melalui siaran langsung di TVRI dan juga layanan TV Streaming.

Tautan alias link untuk tayangan live streaming tersedia di akhir artikel ini.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Emilia Romagna 2021 - Penentuan Nasib Quartararo Jadi Juara Dunia

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, ada enam wakil Indonesia yang lolos ke perempat final Denmark Open 2021.

Selain pasangan ganda putri peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 Greysia Polii/Apriyani Rahayu, tim Merah Putih juga masih berpeluang meraih gelar juara melalui Jonatan Christie (tunggal putra) dan duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (ganda putra).

Pun demikian dengan pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianto, pemain senior tunggal putra Tommy Sugiarto, serta duet ganda putra yang membuat kejutan pada babak kedua, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Baca Juga: Valentino Rossi Dilema karena Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia

Berdasarkan urutan pertandingan alias order of play, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan membuka perjuangan para wakil Indonesia dengan tampil pada match kedua di lapangan 1 Odense Sports Park.

Fajar/Rian ditantang wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Wakil Indonesia berikutnya yang akan tampil ialah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Juara Denmark Open 2019 itu dijadwalkan main pada match keempat di lapangan 2 dengan melawan wakil China, Feng Yan Zhe/Du Yue.

Baca Juga: Reaksi Valentino Rossi Soal Isu Datangkan Sosok Penting dalam Kariernya ke VR46

Kembali ke lapangan 1, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu berturut-turut akan tampil pada match kelima dan keenam.

Disusul Tommy Sugiarto yang dijadwalkan main pada match ketujuh di lapangan 2.

Adapun Jonatan Christie kemungkinan besar akan menjadi wakil terakhir Indonesia yang tampil.

Baca Juga: Denmark Open 2021 - Fajar/Rian Rasakan Sensasi Shuttlecock Berbeda

Jonatan Christie yang menghadapi pemain nomor satu dunia asal Jepang, Kento Momota, dijadwalkan bertanding pada match kedelapan di lapangan 1.

Dengan estimasi satu laga membutuhkan satu jam, pertandingan Jonatan versus Momota mungkin akan digelar pada pukul 19.00 waktu setempat atau 00.00 WIB (Sabtu, 23/10/2021).

Sebab, rangkaian pertandingan perempat final Denmark Open 2021 bakal dimulai pada pukul 12.00 waktu setempat atau 17.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Denmark Open 2021 - Tak Ada Anthony Ginting, Kento Momota Hadapi Jonatan Christie

Berikut link live streaming babak perempat final Denmark Open 2021.

Link 1

Link 2

Livescore

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P