Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna 2021 - Bagnaia Pole, Quartararo Apesnya Kelewatan, Adik Rossi Ke-3

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 19:55 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, saat mengaspal pada MotoGP Americas 2021 di Circuit of the Americas, Austin, Texas. (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

Hujan yang mengguyur sejak sesi latihan bebas pertama membuat dua pembalap terdepan pada balapan terakhir di Misano kehilangan taji mereka.

Padahal Quartararo dan Bagnaia selalu berhasil mendominasi catatan pole position dalam empat seri balap terakhir.

Meski begitu, kualitas keduanya dalam mencari waktu lap tercepat masih terlihat ketika mampu mendominasi jalannya Q1.

Bagnaia menjadi pembalap pertama yang mampu menembus waktu lap 1 menit 35 detik sepanjang akhir pekan ini.

Baca Juga: Dalam Mencari Kesalahan Yamaha, Fabio Quartararo Lihat Data Valentino Rossi

Quartararo melaju dengan ritme yang hampir sama apiknya dengan Bagnaia. Hanya saja, sang pemuncak klasemen kerap kehilangan waktu di sektor 3.

Lima menit terakhir sesi, Bagnaia mempertajam waktu lapnya menjadi 1 menit 34,6 detik sebelum meningkatkannya lagi menjadi 1 menit 33,3 detik pada akhir sesi.

Kabar buruk bagi Quartararo, El Diablo masih berada di peringkat ketiga dan terhambat yellow flag akibat kecelakaan yang melibatkan beberapa pembalap.

Quartararo hanya memiliki dua lap tersisa untuk memperbaiki posisinya.

Kesialan Quartararo tidak berhenti sampai di situ. Mampu merangsek ke posisi dua, Quartararo digusur Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang mencuri angin di belakangnya.

Baca Juga: Marc Marquez Sudah Tak Peduli, Ogah Damai dengan Valentino Rossi?