Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Babak Belur di Tangan Liverpool, Ole Gunnar Solskjaer Isyaratkan Posisi Masih Aman

By Rebiyyah Salasah - Senin, 25 Oktober 2021 | 09:15 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, dalam laga pekan ke-9 Liga Inggris 2021-2022 melawan Liverpool di Old Trafford pada Minggu (24/10/2021). (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengisyaratkan posisinya masih aman meskipun Setan Merah babak belur di tangan Liverpool

Ole Gunnar Solskjaer gagal membawa Manchester United meraih hasil positif saat menjamu Liverpool di Old Trafford pada Minggu (24/10/2021). 

Dalam laga pekan ke-9 Liga Inggris 2021-2022 itu, Ole Gunnar Solskjaer terpaksa menyaksikan Manchester United babak belur di tangan Liverpool dengan skor 0-5. 

Lima gol yang bersarang di gawang Manchester United kawalan David de Gea berasal dari hattrick Mohamed Salah (38', 45+5', 50') dan masing-masing satu lesakan Naby Keita (5') serta Diogo Jota (14'). 

Akibat kekalahan dari Liverpool ini, teriakan 'Ole Out' untuk menuntut Man United memecat Solskjaer langsung menggema di media sosial. 

Baca Juga: Rapor Merah Ronaldo di Laga Man United vs Liverpool: Aniaya Lawan dengan Tendangan ala MMA, Telan Kekalahan Terburuk

Meskipun demikian, Solskjaer sendiri mengisyaratkan bahwa posisinya sebagai juru taktik Setan Merah masih aman. 

Solskjaer bahkan percaya bahwa dirinya masih merupakan sosok yang tepat untuk menangani Cristiano Ronaldo dkk.