Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Otavio Dutra Blunder, Persebaya Surabaya Bungkam Persija Jakarta

By Wila Wildayanti - Selasa, 26 Oktober 2021 | 22:45 WIB
Skuad Persebaya Surabaya di Liga 1 2021. (LIB)

Baca Juga: Jelang Lawan Bali United, Dejan Antonic Sampaikan Kabar Tak Sedap

Persebaya mencoba kembali membangun seragan pada menit ke-73.

Tetapi, bola kembali dikuasai oleh para pemain Persija.

Bahkan Persija kembali memberi ancaman pada menit ke-77 melalui tendangan bebas yang dieksekusi oleh Simic.

Namun, bola mampu dimentahkan oleh Andhika.

Tapi, para pemain Persija masih mencoba membobol gawang Persebaya dengan melakukan tendangan beberapa kali.

Walaupun akhirnya bola mampu dihalau oleh para pemain Persebaya.

Baca Juga: Saling Gempur, Persib dan PSIS Sama-sama Kuat di Babak Pertama

Tim asuhan Angelo Alessio itu kembali mendapatkan peluarng melalui tendangan pojok pada menit ke-85.

Akan tetapi, tendangan Riko itu lagi-lagi mampu dimentahkan oleh Arif Satria.

Andhika tampil luar biasa menjaga gawang Persebaya dengan melakukan penyelematan sebanyak sembilan kali hingga menit ke-90.

Empat menit tambahan waktu diberikan membuat Persija ingin memanfaatkan dengan baik.

Namun, mereka masih cukup kesulitan menembus menembus pertahanan tim asal Kota Pahlawan tersebut.

Laga pun berakhir untuk kemenangan Persebaya Surabaya dengan skor 1-0 atas Persija Jakarta.

Susunan Pemain

Persija Jakarta (4-3-3): Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Otavio Dutra, Maman Abdurrahman (Novri Setiawan 54'), Rezaldi Hehanusa (Rio Fahmi 54'); Yann Motta (Muhammad Ferrari 87'), Rohit Chand, Dwiki Arya (Rangga Widiansyah 75'); Riko Simanjuntak, Marko Simic, Alfriyanto Nico (Dony Pamungkas 75').

Cadangan: Adixi Lenzivio, Yoewanto Stya Beny, Hadi Ardiansyah, Ilham Rio Fahmi, Muhammad Ferrari, Muhammad Salman, Rangga Widiansyah, Dony Tri Pamungkas, Novri Setiawan, Raka Cahyana Rizky

Pelatih: Angelo Alessio

 

Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Ady Setiawan, Arif Satria, Alie Sesay, Reva Adi Utama; Alwi Slamat, Muhammad Hidayat (Johan Yoga 90+3), Rendi Irwan (Hambali Tholib 66'); Akbar Firmansyah (Supriadi 66'), Jose Wilkson, Taisei Marukawa.

Cadangan: Davit Ariyanto, Mokhamad Syaifuddin, Arizky Wahyu Satriya, Dicky Kurniawan, Franc Rikhart Sokoy, Johan Yoga Utama, Moch Supriadi, Muhammad Hambali Tolib, Oktafianus Fernando, Samsul Arif

Pelatih: Aji Santoso

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P