Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Curhat Valentino Rossi, Harapan Tampil Bagus dan Tunda Pensiun

By Agung Kurniawan - Rabu, 27 Oktober 2021 | 14:00 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, pada MotoGP Emilia Romagna 2021, Minggu (24/10/2021) (twitter.com/BoxOfficialVR46)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, sempat berharap dirinya bisa menunda pensiun dari ajang MotoGP.

Valentino Rossi telah memutuskan masa depannya, di mana dia akan gantung helm alias pensiun dari ajang MotoGP akhir musim ini.

Tidak mudah mengambil keputusan itu, mengingat Valentino Rossi masih memiliki hasrat balap yang cukup tinggi.

Namun, pensiun menjadi pilihan yang realistis karena performa Valentino Rossi terus merosot dalam beberapa musim terakhir.

Baca Juga: Dendam Rossi kepada Marquez soal MotoGP 2015 Masih Akan Terbawa hingga Pensiun

Selain itu, usianya yang sudah menginjak angka 42 tahun memiliki faktor tersendiri yang membuatnya sulit untuk bersaing.

Dalam wawancara yang dikutip dari Motosan, Valentino Rossi mengakui dirinya ingin tetap berada di grid MotoGP musim depan.

Terlepas dari rentetan performa minor yang ditunjukkan, Valentino Rossi berharap bisa melanjutkan karier balapnya.

Pembalap berjuluk The Doctor itu ingin melihat bagaimana performanya pada musim ini sebelum mengambil langkah penting.

Baca Juga: Sejak Marc Marquez Kembali, Honda Alami Peningkatan Pesat

DOK. MOTOGP
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, saat mendatangi penonton di tribun usai menyelesaikan balapan MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021).

"Saya berpikir untuk melanjutkan karier saya tapi saya berkata akan melihat seberapa kompetitifnya saya," kata Valentino Rossi.

Peraih sembilan gelar juara dunia itu tentu bersedia melanjutkan kariernya jika musim ini bisa bersaing secara konsisten di baris depan.

"Hal itu akan terjadi jika saya bisa menang, jika saya bisa naik podium, jika saya bisa memiliki balapan yang bagus," ucap Valentino Rossi.

Baca Juga: Manajer Yamaha Soroti Kemiripan Fabio Quartararo dan Valentino Rossi

Namun, harapannya pada musim ini tersebut sangat sulit diwujudkan, Valentino Rossi akhirnya memilih pensiun dari MotoGP.

"Tapi, musim ini lebih sulit dari yang saya harapkan, saya berharap untuk berupaya lebih keras," kata Valentino Rossi.

Setelah mengaspal di Sirkuit Assen, Belanda, rekan satu tim Andrea Dovizioso itu akhirnya membuat keputusan sulit tersebut.

"Setelah balapan di Assen, dan di sana saya memutuskan dengan tenang," kata Valentino Rossi menjelaskan.

"Saya menunggu seminggu dan kemudian saya berkata, ayo, ini dia saatnya," tuturnya menambahkan.

Valentino Rossi akan kembali membela Petronas Yamaha SRT pada seri MotoGP Algarve 2021 di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal.

Seri MotoGP Algarve 2021 sendiri dijadwalkan bergulir pada tanggal 5-7 November mendatang.

Baca Juga: Blak-blakan Sang Ayah, Lebih Suka Valentino Rossi Bertahan di MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P